Home » 4 Rekomendasi Chinese Food di Jakarta, Ada Menu Halal

4 Rekomendasi Chinese Food di Jakarta, Ada Menu Halal

by Achmat
2 minutes read
Chinese food

ESENSI.TV - JAKARTA

Chinese food menjadi salah satu makanan yang bisa dinikmati semua kalangan. Meskipun beberapa hidangan tergantung dari status halal atau non halal.

Restoran yang khusus menyajikan masakan peranakan khas China juga bisa ditemukan di banyak tempat makan. Beberapa restoran Chinese food legendaris di Jakarta bahkan menyediakan ratusan pilihan makanan yang bisa kamu coba saat perayaan Imlek.

Cita rasa bumbu Chinese food yang gurih, cocok dengan selera banyak orang lokal. Namun, masing-masing rumah makan punya menu andalan. Nah, berikut ini 4 rekomendasi Chinese food di Jakarta.

1. Restoran Trio

Restoran ini sudah berdiri sejak 1947. Tempat makan chinese food legendaris ini berlokasi di Jalan RP. Soeroso Nomor 29A, Gondangdia, Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Ratusan menu chinese food tersedia di Restoran Trio, di antaranya adalah Ajam (ayam) Kong Nam, Angsiu Udang Besar, Kakap Masak Tausi dan Tahu, Gurami Tim Spesial, dan Lumpia Udang ala Trio. Kamu bisa datang ke Restoran Trio setiap hari pukul 10.00-14.00 WIB dan 17.00-21.00 WIB.

2. Lumpia Jakarta

Lumpia Jakarta menawarkan Kangkung Cah, Brokoli Cah Saus Tiram, Udang Gulung, Fuyunghai, Kwetiau Siram Sapi, Kakap Goreng Tepung, dan Lumpia Jakarta. Satu makanan di Lumpia Jakarta dijual dengan harga mulai Rp30.000-an. Lumpia Jakarta berlokasi di Jalan Pecenongan Nomor 63, Kecamatan Gambir, Jakarta Pusat dan buka setiap Senin-Sabtu pukul 09.00-21.00 WIB.

Baca Juga  5 Makanan Kekinian yang Viral dan Harus Dicoba

3. Shantung Restaurant

Shantung Restaurant merupakan tempat makan chinese food halal di Jakarta yang bisa kamu datangi setiap hari pukul 11.00-15.00 WIB dan 06.00-23.00 WIB. Menunya beragam, mulai dari Fu Yung Hay, Lumpia Udang Goreng, Sup Asam Pedas, Hot Plate Kangkung, Bebek Santri Kecap, Ayam Goreng Mentega, Kailan Cah Polos, dan Bistik Sapi ala Shantung. Lokasi Shantung Restaurant berada Jalan Antara Nomor 29-31, Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.

4. Pantjoran Tea House

Suasana oriental sangat terasa saat memasuki kedai teh ini. Meski sempat direvitalisasi, dekorasi lampion dan ukiran pada pintu, jendela, serta penyekatnya tampak serasi dengan arsitektur bangunan kolonial yang dipertahankan. Menariknya, di Pantjoran Tea House masih menyimpan beberapa tradisi masa lalu. Salah satunya adalah tradisi patekoan, yang lekat dengan cerita seorang kapitan keturunan Tiongkok bernama Gan Djie di era Batavia pada 1963.

Editor: Addinda Zen

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life