Home » Bangga! Kopi Instan Asal Indonesia Kembali Rambah Pasar Uzbekistan

Bangga! Kopi Instan Asal Indonesia Kembali Rambah Pasar Uzbekistan

Kemlu melaporkan salah satu produk kopi instan asal Indonesia merambah pasar Uzbekistan.

by vera bebbington
1 minutes read
Kopi Good Day Indonesia Merambah Pasar Uzbekistan/dok. Kemlu.go.id

ESENSI.TV -

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) melaporkan bahwa salah satu produk kopi instan asal Indonesia kembali merambah pasar Uzbekistan.

Setelah kopi Torabika sukses menarik minat penikmat kopi instan di Uzbekistan, kini giliran kopi Good Day yang mulai memasuki pasar-pasar dan pusat-pusat perbelanjaan di Uzbekistan.

Duta Besar RI Tashkent, H.E. Sunaryo Katadinato berkesempatan untuk mengunjungi gudang penyimpanan kopi Good Day di kota Tashkent, dan menyaksikan langsung proses unloading salah satu kontainer bersama pihak importir.

“Kopi instan Indonesia dengan cita rasa manis memiliki peluang cukup besar di Uzbekistan karena cocok dengan selera warga Uzbekistan yang umumnya menyukai makanan penutup dan minuman bercita rasa manis,” kata Duta Besar Sunaryo, dalam keterangan resmi Kemlu, Jumat ini (30/12/2022).

Dia mengatakan, masuknya kopi Good Day menambah daftar produk makanan dan minuman Indonesia yang telah beredar di Uzbekistan, antara lain kopi Torabika, kopi ABC, mi instan merek Mie Sedaap dan kopi Kapal Api Luwak Easy Drip.

“Meskipun di Uzbekistan telah hadir cukup banyak merek kopi instan dari berbagai negara lainnya, namun pangsa pasar masih terbuka luas seiring meningkatnya demand dan daya beli masyarakat sebagai dampak pertumbuhan ekonomi yang baik,” katanya.

Baca Juga  Penerbangan Jakarta-Tashkent Tingkatkan Hubungan Ekonomi, Uzbekistan Miliki Wisata Ziarah

Kemlu mencatat, pada tahun 2022, impor produk makanan dan minuman Uzbekistan mengalami peningkatan sebesar 40% dibandingkan tahun sebelumnya. Uzbekistan mengimpor produk makanan dan minuman dari sekitar 100 negara, di mana Indonesia menjadi salah satu top supplier. ​

Kopi Good Day diproduksi oleh PT Santos Jaya Abadi yang berkantor pusat di Jalan Raya Gilang 159, Kecamatan Taman, Sidoarjo, Jawa Timur. Situs resminya mencatat perusahaan punya visi ingin menjadi pemimpin pasar dalam produk makanan dan minuman berbasis kopi di Asia.

Perusahaan juga menyediakan produk unggulan yang berbasis kopi untuk memenuhi kebutuhan dan kepuasan pelanggan dengan meningkatkan mutu produk dan layanan dan mengembangkan sumber daya manusia serta melakukan perbaikan terus menerus. Produknya selain Good Day yakni Kopi ABC, Excelso, Kopi Kapal Api, dan Kopi Ya!

*

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life