Home » Barang Pribadi Elvis Presley Dilelang

Barang Pribadi Elvis Presley Dilelang

by Arti Sukma Lengkawati
1 minutes read
Barang milik Elvis Presley Dilelang

ESENSI.TV - JAKARTA

Hampir empat puluh barang pribadi Elvis Presley dilelang di rumah lelang Kruse GWS Auctions di California, Amerika Serikat.

Beberapa barang milik mendiang Raja Rock n Roll itu yang dilelang antaralain jaket, koper favorit dan buku alamat yang dipenuhi tulisan tangan Elvis Presley.

Harganya ditaksir bisa menghasilkan lebih dari 10.000 dolar AS dari lelang itu.

“Kami sebenarnya memiliki beberapa catatan (di dalam buku) personal (Elvis Presley), yang akan kami jadikan kejutan untuk pemenang lelang,” kata pendiri Kruse GWS Auctions Brigitte Kruse.

Kruse juga mengatakan buku alamat itu berisi orang-orang terdekat dan yang paling sering berhubungan dengan Elvis Presley.

Publik belakangan ini kembali diingatkan kepada Elvis Presley, yang meninggal pada 1977. Film biopik “Elvis” masuk nominasi untuk salah satu penghargaan bergengsi Oscar.

Baca Juga  Puteri Komarudin Soroti Maraknya Penipuan Lelang Mengatasnamakan DJKN

Lisa Marie Presley, putri kandung Elvis, meninggal dunia di Los Angeles pada 12 Januari lalu, akibat gagal jantung.

Lisa Marie, 54, dua hari sebelumnya menghadiri Golden Globes untuk mendukung film “Elvis”

Elvis Presley lahir 8 Januari 1935  dan meninggal 16 Agustus 1977 adalah seorang penyanyi sekaligus penulis lagu dan pemeran Amerika. Dianggap sebagai salah satu ikon kebudayaan paling berpengaruh pada abad ke-20, ia sering disebut dengan sebutan “King of Rock and Roll” atau singkatnya “the King”.

 

Editor: Dimas Adi Putra

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life