Humaniora

BRIN Luncurkan IRIF, Ini Fungsi dan Tugasnya

Badan Riset dan Inovasi Nasional atau BRIN meluncurkan Indonesian Reseach and Innovation Fund (IRIF), Rabu (20/9/2023). Peluncuran ini bertepatan dengan penyelenggaraan Indonesia Reseach and Innovation Expo (Inari Expo) 2023,

Peluncuran lembaga ini dilakukan di Kawasan Sains dan Teknologi (KST) Soekarno, Cibinong, Jawa Barat. IRIF nantinya bertugas sebagai lembaga pendanaan yang bergerak dibidang riset dan inovasi.

Lembaga ini hadir untuk mendukung tugas dan fungsi BRIN.

Deputi Bidang Fasilitasi Riset dan Inovasi Agus Haryono mengatakan, pembentukan IRIF adalah untuk mengintegrasikan pendanaan. Dan, mengoptimalkan sumber daya manusia, anggaran, dan infrastruktur riset dan inovasi.

“IRIF akan memperkuat peran BRIN dalam melaksanakan tugas dan fungsi pendanaan terintegrasi di bidang riset dan inovasi,” kata Agus, Rabu (20/9/2023). di Cibinong

Agus mengatakan, berbagai skema fasilitasi riset telah dilansir dan dimanfaatkan oleh periset dari berbagai kalangan di dalam negeri. Baik dari BRIN, perguruan tinggi, swasta, industri, maupun masyarakat umum.

Kehadiran IRIF, lanjutnya, berfungsi sebagai jembatan antara periset luar negeri dengan dalam negeri.

Adapun pemanfaatan IRIF dapat dilakukan melalui pola kerja sama internasional di bidang riset dan inovasi. Peneliti asing, dapat melakukan penelitian di Indonesia dan begitu juga sebaliknya. Atau dapat juga melalui skema kerja antara peneliti asing dan Indonesia.

Pendanaan Melalui Joint Fund

Adapun pendanaan riset tersebut berasal dari kedua belah pihak atau disebut mekanisme joint fund.

Ia mencontohkan, periset Jepang ingin melakukan kolaborasi riset dengan Indonesia di bidang pangan. Maka melalui kerjasama bilateral IRIF dengan funding agency Jepang, IRIF akan membiayai periset Indonesia.

Sedangkan periset Jepang akan dibiayai oleh funding agency Jepang, melalui mekanisme joint fund.

Agus mngatakan, diluncurkannya IRIF tersebut diharapkan dapat membuat kolaborasi riset berskala internasional. Kolaborasi itu juga dapat mengembangkan jejaring yang lebih banyak.

Sehingga sumber daya riset yang ada di BRIN dapat dimanfaatkan tidak hanya oleh  periset dalam negeri tetapi juga para periset dari luar negeri.

“Melalui IRIF diharapkan BRIN akan lebih dikenal oleh kalangan di internasional. Karena BRIN sebagai lembaga pendanaan riset dan inovasi yang bisa dimanfaatkan oleh para periset luar negeri,” tegasnya.

Agus menargetkan dalam waktu satu hingga dua tahun mendatang terjalin kerja sama dengan mitra luar negeri dalam bidang riset dan teknologi.

IRIF saat ini tengah melakukan persiapan untuk melakukan penjajakan kerja sama dengan pihak luar negeri. Sepuluh mitra funding agency dari berbagai negara ditargetkan dapat tercapai dalam waktu setahun.

Sementara tugas dan fungsi BRIN di antaranya sebagai lembaga pendanaan terintegrasi di bidang riset dan inovasi untuk mendukung ekosistem riset dan inovasi nasional.

Kemudian meningkatkan nilai guna, nilai tawar, dan efektivitas dari sumber daya pendukung pendanaan riset dan inovasi yang dikelola BRIN.

Yang bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja negara dan imbal hasil dana abadi penelitian, sumber daya manusia dan infrastruktur.

“Selain itu IRIF BRIN juga menjadi representasi dan mengoordinasikan partisipasi aktif di forum kolaborasi pendanaan riset dan inovasi internasional,” pungkasnya.*

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Radja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Beredar Video Asusila Diduga Mahasiswa UINSA Surabaya, Begini Respons Rektorat

BEREDAR dua video mesum yang diduga dilakukan oleh mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (Uinsa)…

7 hours ago

Polisi Perlakukan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Berbeda, Ini Penjelasannya

EPY Kusnandar (EK) 'Preman Pensiun' ditangkap polisi terkait kasus ganja. Yogi Gamblez (YG) pemeran 'Srigala…

8 hours ago

Iuran BPJS Kesehatan Bakal Jadi Tarif Tunggal Usai Pemberlakuan KRIS

IURAN BPJS Kesehatan akan dijadikan satu tarif atau tunggal usai pemberlakuan kelas rawat inap standar…

8 hours ago

Tito Lantik Deputi Kemenko Perekonomian Jadi Pj Gubernur Gorontalo

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melantik Deputi IV Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha…

9 hours ago

Airlangga Restui Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur?

KETUA Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto akan menjamu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa malam…

10 hours ago

Rayakan Hari Jadi ke-44, Perpusnas Fasilitasi Minat Baca Masyarakat

Merayakan hari jadinya yang ke-44 tahun, Perpustakaan Nasional (Perpusnas) akan memfasilitasi minat membaca masyarakat. Langkah…

10 hours ago