Home » Indonesia Bertemu Vietnam di Semifinal SEA Games 2023

Indonesia Bertemu Vietnam di Semifinal SEA Games 2023

by Ale Luna
1 minutes read
Indonesia Bertemu Vietnam di Semifinal SEA Games 2023/PSSI

ESENSI.TV - PHNOM PENH

Tim U-22 Indonesia bertemu Vietnam di laga semifinal SEA Games 2023. Kepastian itu didapat setelah Vietnam ditahan imbang 1-1 saat melawan Thailand.

Pelatih tim U-22 Indonesia, Indra Sjafri bersama Sekjen PSSI Yunus Nusi menonton langsung laga grup B antara Thailand melawan Vietnam di Prince Stadium, Phnom Penh, Kamis (11/5).

Laga tersebut berakhir imbang dengan skor 1-1. Thailand sempat unggul cepat lewat Achitpol Keereerom, namun pemain Vietnam, Quoc Nham berhasil mencetak gol penyeimbang kedudukan.

Hasil ini memastikan Vietnam sebagai runner up grup B akan melawan Indonesia di semifinal nanti. Sedangkan Thailand sebagai juara grup B akan menghadapi Myanmar di laga semifinal lainnya.

Pertandingan semifinal akan berlangsung di Stadion Nasional Olimpiade pada Sabtu (13/5) mendatang.

Baca Juga  Tingkatkan Ekosistem Riset, Nadiem Berguru ke Cambridge

“Malam ini kami menyaksikan langsung laga Thailand dan Vietnam yang berakhir dengan hasil imbang. Kami sudah siap melawan Vietnam nanti,” kata Indra Sjafri dalam keterangan resmi PSSI, Jumat (12/5).

“Hari ini kami menjalani latihan pemulihan di hotel. Besok kami persiapan latihan strategi dan taktikal jelang laga semifinal,” tambahnya.

Seperti diketahui, tim U-22 Indonesia sukses menjadi juara grup A sekaligus lolos ke babak semifinal SEA Games 2023 seusai mengalahkan tuan rumah Kamboja dengan skor 2-1 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Rabu (10/5) kemarin.

Informasi lain terkait sepakbola Indonesia bisa diakses di laman www.pssi.org.*

Email: AleLuna@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life