Home » Jelang Piala Sudirman 2023, Pemain Jajal Lapangan Suzhou China

Jelang Piala Sudirman 2023, Pemain Jajal Lapangan Suzhou China

by Ale Luna
1 minutes read
Jelang Piala Sudirman 2023, Pemain Jajal Lapangan Suzhou China/PB Djarum

ESENSI.TV - SUZHOU

Jelang Piala Sudirman 2023, para pemain bulutangkis Indonesia berkesempatan menjajal lapangan yang akan digunakan di Suzhou Olympic Sports Centre, Suzhou, China. Ini merupakan uji coba pertama tim Indonesia.

Pelatih tunggal putra Irwansyah mengatakan jika latihan yang dijalani bemanfaat bagi anak didiknya jelang Piala Sudirman.

Meski durasinya pendek, latihan ini tetap berguna. Pemain bisa beradaptasi dengan arena pertandingan. Latihan ini pun bisa untuk mengembalikan kondisi pemain, ujar Irwansyah dalam keterangannya, dikutip laman PB Djarum, Sabtu (13/5).

Waktu yang didapat tim Indonesia tidak begitu banyak memang tak banyak. Total 150 menit didapat tim Indonesia untuk menjajal kondisi lapangan.

Kondisi semua pemain juga bagus. Hari ini pun kita beri waktu istirahat lebih panjang setelah baru sampai hotel dini hari. Karenanya, jam latihan yang rencana awalnya berlangsung pagi, kita geser ke siang hari,” ujar Manajer Tim Armand.

Baca Juga  PBSI Umumkan Skuad Merah Putih di Piala Sudirman 2023, Ini Daftarnya

Sempitnya waktu yang didapat dan adaptasi lapangan membuat para pemain ganda putra memanfaatkannya dengan bermain 3 lawan tiga. Latihan ini yang dilakukan oleh pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi.

Latihan ini hanya untuk mengembalikan kebugaran pemain. Otot-ototnya bisa lebih rileks untuk menerima latihan berikutnya. Maklum, kemarin kita dari Jakarta sampai Shanghai dan lanjut ke Suzhou hanya duduk di pesawat, katanya.

Email: AleLuna@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life