Nasional

KAI Imbau Calon Penumpang KA Antisipasi Kemacetan Jalan Raya Menuju Stasiun

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mengimbau kepada seluruh pelanggan agar mengalokasikan waktu yang cukup saat menuju ke stasiun keberangkatan. Hal ini sebagai upaya agar pelanggan tidak tertinggal keretanya.

“Mengingat kepadatan jalan raya yang cenderung semakin meningkat di momen mudik Lebaran seperti saat ini. Kami menghimbau agar pelanggan tetap dapat menggunakan kereta api sebagai moda transportasi untuk pulang ke kampung halaman, bisa mengantur waktu keberangkatan dari rumah menuju stasiun keberangkatan,” kata VP Public Relations KAI Joni Martinus.

Adapun berdasarkan pantauan KAI pada Minggu, 16 April 2023 pkl 07.00 WIB, tiket KA Jarak Jauh yang telah terjual untuk keberangkatan KA di masa Angkutan Lebaran 2023 adalah 2.170.643 tiket atau 71% dari total keseluruhan tiket KA Jarak Jauh yang disediakan yaitu 3.065.404 tiket. Jumlah tersebut masih akan bertambah, karena penjualan masih terus berlangsung.

Relasi favorit sejauh ini yaitu untuk periode sebelum Lebaran didominasi oleh penumpang dari arah Barat (Jakarta / Bandung) menuju arah Timur (Jawa Tengah dan Jawa Timur). Untuk periode setelah Lebaran didominasi oleh penumpang dari arah Timur (Jawa Tengah / Jawa Timur) menuju arah Barat (Jakarta / Bandung).

Perjalanan kereta api yang okupansinya mencapai 100% yaitu KA Airlangga (Pasar Senen – Surabaya Pasarturi pp), KA Sri Tanjung (Lempuyangan – Ketapang pp), KA Kahuripan (Kiaracondong – Blitar pp), KA Pasundan Tambahan (Kiaracondong – Surabaya Gubeng pp), KA Rajabasa (Kertapati – Tanjungkarang pp), KA Bengawan (Pasar Senen – Purwosari pp), KA Probowangi (Surabaya Gubeng – Ketapang pp), KA Bukit Serelo (Kertapati – Lubuklinggau pp), KA Tawang Alun (Malang Kota Lama – Ketapang pp), KA Ranggajati (Cirebon – Jember pp), KA Jayabaya (Pasar Senen – Malang pp), dan lainnya.

Adapun perjalanan Kereta Api Jarak Jauh yang masih tersedia tiketnya di periode angkutan Lebaran 2023 juga masih banyak seperti KA Argo Bromo Anggrek (Gambir – Surabaya Pasarturi pp), KA Argo Dwipangga (Gambir – Solo Balapan pp), KA Argo Parahyangan (Gambir – Bandung pp), KA Sembrani (Gambir – Surabaya Pasarturi pp), KA Taksaka (Gambir – Yogyakarta pp), KA Purwojaya (Gambir – Cilacap), KA Senja Utama Yk (Pasarsenen – Yogyakarta pp), dan lainnya.

Sementara berdasarkan tanggal keberangkatan KA Jarak Jauh yang menjadi favorit dipesan di antaranya:

  1. Tanggal 24 April 2023 = 94%
  2. Tanggal 25 April 2023 = 92%
  3. Tanggal 19 & 20 April 2023 = 91%

“Jika tiket yang diinginkan sudah habis, pelanggan dapat memilih tanggal alternatif atau memanfaatkan fitur Connecting Train di aplikasi KAI Access yang akan membantu memberikan opsi perjalanan dengan mengombinasikan jadwal kereta yang bersifat persambungan,” tutup Joni.

 

Editor: Dimas Adi Putra

Addinda Zen

Recent Posts

Banjir yang Merendam 28 Kampung di Mahakam Ulu Kaltim Berangsur Surut

BANJIR yang melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur sejak Senin (13/5) berangsur surut pada…

2 hours ago

Gunung Ibu di Halmahera Erupsi, Warga Tiga Desa Mengungsi

GUNUNG Ibu yang berada di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara erupsi pada Jumat, 17 Mei…

4 hours ago

Wahh… Ternyata Dunia Pendidikan pun Punya Kartel?

Dunia pendidikan saat ini sedang digemparkan dengan berbagai temuan perilaku akademisi. Disebutkan, ada akademisi asal…

6 hours ago

Manfaat Jalan Kaki Setiap Hari bagi Kesehatan Gen Z

Kesibukan Generasi Z saat ini semakin meningkat. Durasi pekerjaan atau aktivitas yang semakin tinggi pun…

7 hours ago

Tiga Nama Populer di Pilkada Jawa Tengah: Hendrar Prihadi, Sudaryono, dan Taj Yasin Maimoen

INDEKS Data Nasional (IDN) merilis hasil survei nama calon Gubernur Jawa Tengah pada Pilkada Serentak…

8 hours ago

Udara Jakarta Masuk Peringkat-5 Dunia Kota Terpolusi

Udara Jakarta masuk peringkat ke-5 dunia sebagai kota yang paling polusi. Sejak hari ini, Jumat…

9 hours ago