Home » KBRI Ankara Berhasil Evakuasi 120 WNI Terdampak Gempa Turki

KBRI Ankara Berhasil Evakuasi 120 WNI Terdampak Gempa Turki

by Ale Luna
1 minutes read
Analisis Gempa Magnitudo 5,6 yang Guncang Halmahera Selatan (Ilustrasi)/Ist

ESENSI.TV - ANKARA

KBRI Ankara bersama Tim Konsuler Perlindungan WNI, Tim Atase Pertahanan dan Perbinlu (pejabat BIN) berhasil melakukan evakuasi 120 Warga Negara Indonesia, 2 WN Malaysia, dan 1 WN Myanmar yang terdampak gempa Turki.

Dubes RI untuk Turki Lalu M. Iqbal menjelaskan bahwa tim KBRI Ankara dibantu beberapa pihak tersebut melakukan evakuasi dari empat titik paling terdampak gempa.

“Saya sudah minta WNI yang dievakuasi untuk mengabari keluarga di Indonesia agar mereka tenang,” kata Lalu dalam keterangan resminya, Rabu (8/2).

Selain itu, Lalu juga mengatakan, tim KBRI Ankara turun langsung menyerahkan bantuan kemanusiaan dengan perjuangan 17 jam perjalanan darat dan di tengah kondisi badai salju.

“Alhamdulillah, sesuai perintah Presiden melalui Menlu RI, tim KBRI sudah tiba di lokasi gempa untuk menyerahkan bantuan kemanusiaan dan mengevakuasi WNI yang terdampak ke Ankara,” ujar Lalu.

Baca Juga  Kasus Perdagangan Orang di Filipina Terungkap, 155 WNI Jadi Korban

Adapun satu WNI bernama Ayu Fira dan dua anaknya di Hatay yang sempat tidak bisa dihubungi, akhirnya berhasil ditemukan dalam keadaan selamat.

“Alhamdulillah setelah melakukan pelacakan ke lokasi tempat tinggal, Ibu Ayu Fira dan anaknya sduah kami temukan dalam keadaan selamat”, kata Sekretaris 3 Perlindungan WNI KBRI Ankara Bondet Suryonurwendo yang memimpin tim ke Hatay.

Terkait dua WNI pekerja spa therapist di Dyarbakir yang masih belum dapat dihubungi , Tim Evakuasi yang dipimpin oleh Kombes Budi Wardiman masih melakukan pelacakan sambil melakukan evakuasi 20 WNI di Dyarbakir dan Malatya.

“Kami sudah tiba di Dyarbakir dan masih terus berkomunikasi dengan otoritas setempat serta simpul masyarakat Indonesia untuk mengidentifikasi 2 WNI di Dyarbakir yang hingga saat ini masih belum bisa dihubungi,” katanya.*

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life