Home » Kemenag Siapkan 3.500 Trainer Kurikulum Merdeka dan Moderasi Beragama

Kemenag Siapkan 3.500 Trainer Kurikulum Merdeka dan Moderasi Beragama

by Ale Luna
1 minutes read
Kemenag Siapkan 3.500 Trainer Kurikulum Merdeka dan Moderasi Beragama/Kemenag

ESENSI.TV - JAKARTA

Kementerian Agama Kemenag siapkan 3.500 pengawas madrasah untuk menjadi trainer Kurikulum Merdeka dan Moderasi Beragama pada tahun ini.

Kepala Subdit Bina Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) MA/MAK Anis Masykur menjelaskan bahwa setelah mengikuti Trainer of Trainer (ToT), meraka akan menularkan ilmunya kepada seluruh guru dan tenaga pendidikan di madrasah.

“Kami targetkan tahun ini, artinya pada bulan Juni nanti rencananya akan kami mulai hingga target sebanyak itu terpenuhi,” Kata Anis saat preview acara Pendampingan Program/Kegiatan PKB GUru dan Tendik Madrasah, dikutip keterangan resminya, Senin (13/3).

Lebih jauh Anis yakin target tahun ini akan tercapai. Begitupun target yang sama juga akan diupayakan pada tahun depan berikutnya.

Konsultan Pelatihan dan Pengembangan Bahan Belajar Guru, MEQR World Bank, Fakhrudin Karmani menambahkan bahwa program ini terdiri atas beberapa tim, yaitu: tim implementasi, tim pengembang modul, tim master planner, tim moderasi baragama, dan tim aplikasi untuk fasilitator.

Baca Juga  Indonesia Nomor 3 Negara Paling Rawan Bencana

“Kemenag siapkan pada event ini, targetnya ialah membahas tentang persiapan teknis pelatihan kurikulum merdeka belajar, moderasi beragam, kurikulum diklat untuk moderasi beragama agar lebih matang,” kata Alumni UIN Walisongo Semarang ini.

Sebelumnya beberapa waktu lalu, Sekretaris Panitia Nasional PPG Kementerian Agama, Mustofa Fahmi menyampaikan bahwa implementasi kurikulum merdeka pada pembelajaran PPG merupakan bentuk inovasi yang dilakukan Panitia Nasional dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran PPG.

“Kurikulum merdeka pada hakikatnya bertujuan untuk menciptakan suasana pembelajaran yang dapat memaksimalkan potensi peserta didik. Sehingga guru-guru diharapkan dapat berkreasi dan menciptakan pembelajaran yang dapat menggali potensi murid-muridnya” ungkap Fahmi.

Lebih lanjut, Fahmi juga menjelaskan bahwa PPG Dalam Jabatan tahun 2023 akan segera diselenggarakan dalam waktu dekat. Ia mendorong seluruh dosen pengajar PPG untuk dapat memahami secara utuh bagaimana implementasi kurikulum merdeka.*

Email: verabebbington@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life