Humaniora

“Kiko in The Deep Sea” Diharapkan Jadi Pemantik Sineas Muda Produksi Film Lebih Banyak

Film berjudul Kiko in The Deep Sea diharapkan mampu memantik kreativitas para sineas muda dan animator Indonesia untuk memproduksi lebih banyak film bergenre anak dan keluarga.

Hal itu dikatakan Deputi Bidang Ekonomi Digital dan Produk Kreatif Kemenparekraf, Muhammad Neil El Himam, dalam siaran persnya, Sabtu (18/2/2023).

Sebelumnya, saat menghadiri Gala Premiere “Kiko in The Deep Sea” di Kota Kasablanka XXI, Jakarta Selatan, Kamis (16/2/2023), ia mengatakan saat ini jarang sekali ada film keluarga dan anak-anak lokal.

Karena itu, kata dia, film animasi ini bisa meramaikan film-film keluarga dan anak di Indonesia. Apalagi IP (Intellectual Property/kekayaan intelektual) Kiko ini sudah kuat di series-nya.

“Saya yakin film ini bisa jadi hits,” kata Neil.

Neil mengatakan, film Kiko ini telah ditayangkan di 64 negara dan diterjemahkan ke dalam empat bahasa yaitu Inggris, Mandarin, Portugis, dan Spanyol.

Ini membuktikan bahwa sektor perfilman animasi di Indonesia berkembang semakin pesat. Menurutnya, perkembangan animasi di Indonesia ini luar biasa apalagi setelah adanya PP Nomor 24/2022.

“Di mana IP bisa menjadi jaminan pembiayaan. Dan, ketika IP ini kuat,  punya track record yang baik, ini bisa dijaminkan dan digunakan untuk pembiayaan produksi berikutnya,” katanya.

Neil berharap momentum ini bisa dimanfaatkan oleh para animator untuk terus berkarya dan menghasilkan karya yang berkualitas.

“Saya yakin juga kalau kreativitas dan IP kita kuat, tinggal bagaimana cara kita memasarkan ke pasar yang lebih luas,” kata Neil.

Film “Kiko in The Deep Sea” bisa disaksikan di seluruh bioskop di Indonesia mulai 23 Februari 2023. *

#beritaviral#beritaterkini

Editor: Junita Ariani

Junita Ariani

Recent Posts

Pascabanjir Lahar, NaCl 3 Ton Disebar di Langit Kota Padang Sumbar

BADAN Nasional Penanggulanan Bencana (BNPB) kembali menggelar operasi teknologi modifikasi cuaca (TMC) di wilayah Sumatra…

7 hours ago

Ribuan Orang Aksi Bela Palestina di Titik Nol Kilometer Yogyakarta

RIBUAN orang dari berbagai elemen seperti Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bersama…

7 hours ago

Pesawat Jatuh di BSD City Tangerang, Tiga Meninggal

PESAWAT dengan kode PK-IFP jatuh di Lapangan Sunburst BSD City, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (19/5)…

9 hours ago

CEO SpaceX Lakukan Uji Coba Starlink di Denpasar

CEO SpaceX Elon Musk melakukan proses uji coba layanan internet Starlink di Puskesmas Pembantu Sumerta Klod, Denpasar, Bali. "Ini (Starlink) untuk…

9 hours ago

Gas Giant Tata Surya Kita, Inilah Fakta Menarik Jupiter

Jupiter, planet terbesar di Tata Surya, penuh dengan fakta-fakta menarik yang menunjukkan kehebatannya. Dengan diameter…

10 hours ago

Merkurius, Seperti Apa Planet Terdekat Matahari?

Merkurius, planet terdekat dengan Matahari, adalah dunia yang penuh dengan fakta menarik dan misteri yang…

12 hours ago