Ekonomi

Komisi V DPR RI Cek Kesiapan Transportasi Umum Jelang Libur Natal dan Tahun Baru di Medan

Jumlah Penumpang Jelang libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru), diprediksi sekitar 4 juta orang atau 19 persen lebih tinggi dibangingkan dengan periode Nataru 2022 sebanyak 3,4 juta orang.

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Muhammad Iqbal mengatakan faktor peningkatan keselamatan, kenyamanan, dan kelancaran menjadi kunci utama suksesnya pelaksanaan mudik Nataru.

“Kami berharap para stakeholder untuk memberikan perhatian khusus terhadap Sarana dan Prasarana (Sarpras) transportasi umum kepada masyarakat, guna demi kenyamanan dan keselamatan pada libur natal dan tahun baru,” ujar Wakil Ketua Komisi V DPR RI Muhammad Iqbal, di laman resmi DPR RI, dikutip Jumat (8/12/2023)

Dia melanjutkan dalam pertemuan tersebut bahwa persiapan infrastruktur, baik yang utama maupun penunjang, akan sangat berkaitan erat antara satu dengan lainnya.

Selain itu, terkait fasilitas pelayanan yang memadai di Bandara menjadi hal yang wajib untuk mendukung kenyamanan penumpang selama di Bandara.

Hal-hal yang perlu diperhatikan terkait fasilitas pelayanan di bandara dan stasiun yaitu, kebersihan toilet, ketersediaan kursi, pelayanan check-in dan bagasi, tempat parkir, serta fasilitas pendukung kenyamanan untuk penumpang disabilitas, ibu hamil, maupun penumpang yang membawa anak.

Potensi perjalanan pada libur Nataru 2023/2024 akan naik signifikan dibandingkan libur Nataru 2022/2023

Sumut Tujuan Utama Nataru

“Di mana Provinsi Sumatera Utara ini merupakan salah satu daerah tujuan dan lintasan utama dalam Nataru 2023/2024, Persiapan khususnya perlu dilakukan untuk menjaga agar tidak terjadinya penumpukan kendaraan maupun penumpang akibat tidak memadainya sarana prasarana transportasi dan fasilitas penunjang lainnya,” ” ungkap Politisi PPP ini.

Selain itu, perbaikan di sektor infrastruktur di Sumatera Utara menjadi kunci peningkatan kunjungan ke destinasi wisata. Sehingga, perlu pengembangan aksesbilitas menuju destinasi wisata yang perlu diperhatikan agar masyarakat dapat mengakses tempat-tempat tersebut dengan nyaman.

Sementara itu, pergerakan pada masa Natal dan Tahun Baru (Nataru) diperkirakan akan di dominasi oleh kendaraan pribadi, yaitu mobil 35,57 persen atau 39,97 juta orang.

Kemudian kendaraan sepeda motor 17,92 persen atau 20,14 juta orang.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H. Napitupulu

 

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Presiden Jokowi Tegaskan Blok Rokan 100 Persen Sudah Dikelola Anak Bangsa

PRESIDEN Joko Widodo mengungkapkan bahwa kepemilikan dan pengelolaan Blok Rokan di Dumai, Provinsi Riau sudah…

4 hours ago

Menhan Prabowo Subianto di Singapura Soroti Konflik Ukraina dan Palestina

MENTERI Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto menyoroti konflik terutama di Ukraina dan Palestina. Dia menekankan…

6 hours ago

Menhan Prabowo Bertemu PM Singapura Lawrence Wong, Ini yang Dibahas

MENTERI Pertahanan RI Prabowo melakukan pertemuan bilateral dengan Prime Minister of Singapore H.E. Lawrence Wong…

7 hours ago

Pameran Deep and Extreme Indonesia 2024, Ajang Promosi Olahraga Ekstrem dan Petualangan

PAMERAN "Deep and Extreme Indonesia (DXI) 2024" di JCC Senayan, Jakarta hari ini. Pameran ini…

7 hours ago

Harga BBM Pertamina, Shell, dan BP Terbaru Berlaku 1 Juni 2024

KABAR gembira bagi masyarakat. Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamina per 1 Juni 2024 tidak…

8 hours ago

Mendag Zulhas: Ada Perbaikan di SPPBE Cimahi, Pengisian Elpiji 3 Kg Sudah Sesuai Takaran

MENTERI Perdagangan Zulkifli Hasan mengapresiasi SPPBE swasta di Cimahi karena telah menerapkan Standar Operasional Prosedur…

9 hours ago