Home » Liga Esports Nasional 2023 Akan Segera Digelar!

Liga Esports Nasional 2023 Akan Segera Digelar!

by Addinda Zen
2 minutes read
Liga Esports Nasional

ESENSI.TV - JAKARTA

Kabar baik, PBESI bersama Garudaku, selaku operator resmi dari PBESI akan menggelar Liga Esports Nasional sebagai liga terbuka. Ini sebagai komitmen untuk mencapai prestasi tertinggi Esports Indonesia. Gelaran Liga Esports Nasional akan dibuat menjadi beberapa tingkatan, seperti sepak bola di Indonesia. Liga ini akan terdiri dari Liga 3, Liga 2, dan Liga 1.

Ketua Harian PBESI, Bapak Komjen Pol. Drs. Bambang Sunarwibowo, SH.,M.Hum menyampaikan, PBESI berkomitmen memajukan kompetensi Esports Indonesia.

“Liga Esports Nasional 2023 adalah bentuk komitmen dan keseriusan Garudaku yang didukung penuh oleh PBESI untuk mencapai prestasi tertinggi di perhelatan esports Tanah Air, sekaligus konsistensi sistem pembinaan prestasi berkelanjutan. Menjadi komitmen PBESI dalam mengembangkan, memajukan dan menguatkan kompetensi esports Indonesia untuk dapat mencapai prestasi setinggi-tingginya dan menjadi negara terdepan di kancah esports internasional,” jelasnya.

COO Garudaku, Ricky Setiawan menyebut, tim Esports yang ikut juga akan mendapat edukasi pengelolaan.

“Tim Esports yang mengikuti tidak hanya berkompetisi tapi juga mendapatkan edukasi untuk pengelolaan. Baik secara manajerial dan bisnis di dalam timnya,” ujar Ricky.

Konsep Liga Esports Nasional

Liga Esports Nasional mempunyai 3 konsep utama yaitu Terbuka, Tersebar, dan Tertata. Artinya,  Liga Esports Nasional ini terbuka untuk seluruh pecinta Esports di Indonesia. Liga ini akan dikelola secara profesional, dan transparan, dengan titik berat pengembangan Esports Indonesia, dan memajukan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga  CEO TikTok Datangi Luhut Panjaitan, Luhut: Rencana Investasi Tak Terganggu

Sistem Liga Esports Nasional mempunyai format hirarki dengan promosi dan degradasi liga pada tingkat yang tidak sama. Seluruh liga terdapat sistem promosi dan degradasi.

Liga 1 rencananya akan digelar di 5 kota besar Indonesia, dan dilakukan secara luring. Liga 1 dibagi menjadi 2 babak. Babak pertama adalah Group Stage dengan jumlah peserta 16 tim yang bertanding dan dilakukan dengan format series di 5 Kota di Indonesia. Babak kedua adalah playoff dimana akan ada 6 tim terbaik yang lolos ke babak ini.

Liga 2 dan Liga 3 akan berlangsung secara daring dari studio.

Liga Esports Nasional akan menjadi liga resmi terbesar di Indonesia dengan total hadiah Rp3.000.000.000. Sebagai permulaan, Liga Esports edisi 2023 baru mempertandingkan satu game saja, yaitu Mobile Legends Bang Bang.

Ajang ini diharapkan bisa menjangkau seluruh lapisan masyarakat Indonesia, dan melahirkan atlet-atlet esports masa depan yang bisa mengharumkan nama bangsa di pentas dunia.

 

 

Editor: Dimas Adi Putra

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life