Ekonomi

Mentan Jamin Stok Pangan Aman, Seluruh Daerah Masuki Masa Panen

Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo menjamin stok komoditas pangan mencukupi untuk memenuhi kebutuhan nasional menjelang Ramadan dan Lebaran 2023.

“Sejauh ini, dalam hitungan neraca kita, semua komoditas pangan aman,” kata Mentan Syahrul di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, sebagaimana dikutip dari Antara, Jumat (17/2/2023).

Mentan mengatakan, selain beras komoditas pangan impor seperti kedelai juga mencukupi.

“Termasuk komoditi yang bersubstitusi impor, antara lain kedelai. Dari neraca kita semua sudah jalan,” ujarnya.

Terkait dengan kebutuhan pangan impor lainnya seperti daging dan bawang putih, menurut Mentan, dalam tahapan-tahapan pengadaan yang sesuai rencana pemerintah.

Karena itu, kata Syahrul, seluruh stok bahan pangan masih aman menjelang Ramadan.

“Importasi itu ya tentu saja masih dalam on the track. Ramadan saya yakin aman,” ujar dia.

Mentan Syahrul juga mengatakan, bahwa seluruh daerah produksi beras saat ini sudah memasuki panen raya pada Februari, Maret, dan April 2023.

Untuk Februari, kata dia, terdapat satu juta hektare lahan padi yang memasuki panen, disusul Maret 2023, terdapat 1,9 juta hektare lahan akan memasuki panen.

Menurut dia, pada Maret hingga April 2023, di berbagai daerah akan memasuki puncak panen. Itu artinya,  produksi beras nasional pada puncak panen akan mencapai sedikitnya 5,9 juta ton.

“Rata-rata 5,9 (juta ton) dari data yang ada, yang selama ini kita jadikan rujukan. Walaupun dengan berbagai varietas yang kita pakai sekarang sudah lebih dari itu. Tetapi, kita pakai lah yang terendah 5,9 (juta ton) data BPS,” ujarnya.*

#beritaviral#beritaterkini

Editor: Junita Ariani

Junita Ariani

Recent Posts

Dunia Jurnalistik Kehilangan Tokoh Pers dan Perfilman Nasional

Dunia jurnalistik Indonesia kehilangan salah seorang tokoh terbaik di bidang pers dan perfilman nasional, Prof.…

8 hours ago

Depresi Berat? Ini Cara Mengatasinya!

Depresi berat telah menjadi masalah dari banyak orang di dunia. Menurut Healthline.com, sebanyak 5% orang…

9 hours ago

PDIP Ajukan Tiga Bupati sebagai Cawagub Khofifah di Pilgub Jawa Timur

PDI Perjuangan (PDIP) menyodorkan tiga nama kader terbaiknya untuk menjadi Cawagub Jatim mendampingi Khofifah Indar…

10 hours ago

Perang Dunia ke 2, Dampaknya Bagaimana?

Perang Dunia Kedua memiliki dampak yang mendalam dan luas pada berbagai aspek kehidupan di seluruh…

11 hours ago

Ini Empat Kader yang Diusulkan Gerindra di Pilgub DKI Jakarta 2024

PARTAI Gerindra DKI Jakarta mengusulkan empat kader ke DPP Gerindra untuk diusung di Pilgub DKI…

11 hours ago

Wamenkominfo Duga Ada Salah Tafsir soal Larangan Jurnalisme Investigasi

RANCANGAN Undang-undang (RUU) Penyiaran sedang menjadi sorotan publik. Salah satunya berkaitan dengan larangan penayangan eksklusif…

11 hours ago