Home » Wapres Minta Masyarakat Jaga Prokes Nataru

Wapres Minta Masyarakat Jaga Prokes Nataru

by Writer Esensi
1 minutes read
Virus Covid-19

ESENSI.TV - JAKARTA

Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin, meminta masyarakat untuk tetap waspada terhadap virus covid-19 dengan menjaga protokol saat libur natal dan tahun baru desember 2022.

Tetap waspada, jaga protokol kesehatan, karena diperkirakan pergerakan saat Natal dan Tahun Baru sekitar 45 juta orang”. Kata dia kepada wartawan usai memimpin rapat pleno Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah, di Jakarta, Selasa.

Baca Juga  4 Kesepakatan Kerja Sama Indonesia - Jepang Diteken

Ia mengatakan Pemerintah sudah melakukan berbagai antisipasi, bahkan Presiden juga telat memimpin rapat kabinet membahas libur natal dan tahun baru.

“semua sudah di antisipasi. Transportasi semua sudah disiapkan pemerintah. Tinggal masyarakat supaya tetap berhati-hati, waspada dan menjaga kesehatan”,.

Demi keamanan bersama semua masyarakat di himbau untuk selalu menjaga protokol kesehatan, demi melindungi diri kita dan Keluarga dari virus Corona-19

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life