Home » Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap I Dimulai

Pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap I Dimulai

by Ale Luna
2 minutes read
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono melakukan grounbreaking pembangunan jalan tol Probolinggo-Banyuwangi tahap I/PUPR

ESENSI.TV - PROBOLINGGO

Pembangunan Jalan Tol Probolinggo – Banyuwangi tahap I sepanjang 49,68 kilometer resmi dimulai.

Hal ini ditandai dengan peletakan batu pertama (groundbreaking) oleh Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Kelurahan Pendil, Kecamatan Suko, Kabupaten Probolinggo, Provinsi Jawa Timur.

Menteri Basuki mengatakan, Jalan Tol dengan total panjang 175,40 km itu merupakan ruas pamungkas dari Jalan Tol Trans Jawa yang sebelumnya sudah tersambung dari Banten Provinsi Jawa Barat hingga Probolinggo Timur, Provinsi Jawa Timur.

Diharapkan dengan bertambahnya ruas tol tersebut semakin melancarkan distribusi orang, barang, dan jasa mulai dari Banten hingga Banyuwangi, serta menjadi roda penggerak perekonomian masyarakat.

“Ini bagian akhir Tol Trans Jawa yang tersambung dari ujung Barat hingga ujung timur Pulau Jawa. Hari ini kita mulai kembali untuk yang sudah siap secara teknis dengan nilai investasi sebesar Rp10,7triliun, yakni ruas Probolinggo-Besuki,” kata Menteri Basuki dalam keterangannya, dikutip (7/2).

Menteri Basuki berpesan kepada kontraktor dan konsultan pengawas untuk memperhatikan kualitas, estetika dan keberlanjutan lingkungan.

“Saya minta para konsultan untuk tidak main-main dengan mutu hasil pekerjaan. Para konsultan yang sudah dipercaya mengawasi pekerjaan harus menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya,” ujar dia.

Baca Juga  Nitrogen Cair pada Makanan, DPR: Jangan Sampai BPOM Jadi Pemadam Kebakaran

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Kementerian PUPR Danang Parikesit mengungkapkan, pembangunan ruas tol ini ditargetkan rampung pada tahun 2024.

“Penyelesaian ruas Tol Probolinggo-Banyuwangi menjadi penting karena selain bagian akhir dari Trans Jawa juga membantu pengembangan aktivitas pariwisata, baik di Jawa Timur maupun Bali,” kata Danang.

Direktur Utama PT. Jasamarga Probolinggo Banyuwangi (JPB) Adi Prasetyanto menjelaskan, pembangunan Jalan Tol Probolinggo-Banyuwangi terbagi menjadi dua tahap pembangunan.

Pertama, Tahap I menghubungkan Probolinggo hingga Besuki sepanjang 49,68 km, dan Tahap II menghubungkan Besuki hingga Banyuwangi sepanjang 125,72 km.

Rinciannya, pembangunan Tahap I ini terbagi atas 3 paket pekerjaan konstruksi yaitu Paket 1 Gending- Kraksaan (12,88 Km) dengan progres pembebasan lahan sebesar 92,02%.

Selanjutnya, Paket 2 Kraksaan – Paiton (11,20 Km) dengan progres pembebasan lahan 89,67% dan Paket 3 Paiton – Besuki (25,60 Km) dengan progres pembebasan lahan 28,48%.

“Dengan progres lahan tersebut, kami siap mulai konstruksi Paket 1 dan Paket 2 secara bersamaan di awal Februari 2023 ini yang disusul oleh konstruksi Paket 3 di pertengahan Februari 2023,” kata Adi.

 

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life