Ekonomi

Pemburu Cuan, Ini Bisnis yang Menguntungkan di Tahun Kelinci Air

Kelinci Air diyakini sebagai simbol dari elemen air dengan logam sebagai pasangan yang selaras dalam prinsip Feng Shui.

Menurut Pakar Feng Shui Angelina Fang, ada elemen terbaik yang mendapatkan hoki di tahun ini, yakni elemen logam.

“Bisnis terbaik yang akan cuan di tahun ini adalah yang berelemen logam misalnya otomotif, elektronik, komputer, bisnis spare part atau alat-alat berat, emas, perhiasan,” jelas Angelina kepada ANTARA baru-baru ini.

Otomotif seperti kendaraan listrik diprediksi jadi yang paling cuan di tahun Kelinci Air ini, selain pertambangan hingga telekomunikasi.

Bisnis lain seperti salon kecantikan, obat kimia, bahkan industri musik ternyata menurut Angelina juga akan menghasilkan cuan.

“Industri musik juga akan menghasilkan dan beruntung tahun ini, karena musik juga berelemen logam, kita tahu banyak alat musik yang terbuat dari logam,” katanya.

Sifat elemen logam yang memiliki dentingan bunyi nyaring ini, menurut Angelina, akan berhubungan dengan industri tarik suara dan telekomunikasi.

Dengan hasil prediksi ini, Angelina menyarankan kepada anda yang akan atau telah berbisnis di bidang ini untuk meningkatkan daya tahan bisnis, mengingat masih ada ancaman resesi global.

“Tetap berusaha pertahankan pemasukan yang baik, lakukan efisiensi, merancang ulang strategi-strategi bisnis, cash flow harus dijaga kuat, dan kalau perlu ada dana cadangan,” ujar Angelina menambahkan.

Editor: Dimas Adi Putra

Arti Sukma Lengkawati

Recent Posts

Beredar Video Asusila Diduga Mahasiswa UINSA Surabaya, Begini Respons Rektorat

BEREDAR dua video mesum yang diduga dilakukan oleh mahasiswa Universitas Islam Negeri Sunan Ampel (Uinsa)…

1 hour ago

Polisi Perlakukan Epy Kusnandar dan Yogi Gamblez Berbeda, Ini Penjelasannya

EPY Kusnandar (EK) 'Preman Pensiun' ditangkap polisi terkait kasus ganja. Yogi Gamblez (YG) pemeran 'Srigala…

1 hour ago

Iuran BPJS Kesehatan Bakal Jadi Tarif Tunggal Usai Pemberlakuan KRIS

IURAN BPJS Kesehatan akan dijadikan satu tarif atau tunggal usai pemberlakuan kelas rawat inap standar…

2 hours ago

Tito Lantik Deputi Kemenko Perekonomian Jadi Pj Gubernur Gorontalo

Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian melantik Deputi IV Bidang Koordinasi Ekonomi Digital, Ketenagakerjaan, dan Usaha…

3 hours ago

Airlangga Restui Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur?

KETUA Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto akan menjamu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa malam…

3 hours ago

Rayakan Hari Jadi ke-44, Perpusnas Fasilitasi Minat Baca Masyarakat

Merayakan hari jadinya yang ke-44 tahun, Perpustakaan Nasional (Perpusnas) akan memfasilitasi minat membaca masyarakat. Langkah…

4 hours ago