Home » Politisi Muda Golkar, Gusti Thoriq: Proporsional Tertutup Tanda Kemunduran Demokrasi

Politisi Muda Golkar, Gusti Thoriq: Proporsional Tertutup Tanda Kemunduran Demokrasi

by Addinda Zen
1 minutes read
Ilustrasi Pemilu/msn.com

ESENSI.TV - JAKARTA

Sistem proporsional tertutup merupakan bahasan hangat di kalangan rakyat Indonesia dan politisi berbagai partai politik, karena hal ini dapat menciderai demokrasi. Sistem ini akan membuat partai politik menempatkan kader senior dengan nomor urut paling atas dan akan berdampak untuk ruang anak muda berkarya serta akan tertutup secara otomatis. Pasalnya, hampir dipastikan kader muda tidak akan mendapatkan nomor urut yang menguntungkan.

Bukan hanya membatasi ruang gerak karya anak muda, tetapi juga menghilangkan asas kedaulatan rakyat yang selama Pemilu mereka bisa langsung mengenal, menilai, dan memilih para wakil rakyatnya.

Demokrasi hadir juga sebagai salah satu cara memberikan kebebasan dalam menyuarakan pilihannya. Sehingga kita dapat menilai proporsional tertutup dapat memunculkan politik transaksional.

Proporsional terbuka hari ini tentu bersama-sama kita dukung karena merupakan keberpihakan kepada rakyat dan sudah dijalankan dalam tiga Pemilu sebelumnya. Adapun gugatan terhadap sistem proporsional terbuka ini bakal menciptakan preseden buruk bagi hukum Indonesia.

Baca Juga  No Escape: Perjuangan Melawan Krisis dan Kekerasan

Tidak lupa kita mengingatkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) agar tetap menjalankan tugasnya sebagai penyelenggara Pemilu. Dia mengatakan KPU mesti menjaga netralitas dan independensinya sesuai perundang-undangan.

Saya dan kita semua harus terus berkomitmen untuk berkompetisi dalam Pemilu 2024 dengan cara yang sehat dan damai. Ditegaskan juga untuk mengawal sikap penolakan terhadap usulan sistem proporsional tertutup.

Satu harapan besar bahwa demokrasi kita di negara Indonesia dapat bertumbuh lebih baik dan keberpihakan pada rakyat!

 

Oleh: Gusti Thoriq (Alumni GI Batch 6)

Editor: Addinda Zen
addindazen@esensi.tv

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life