Ekonomi

Sambut Ajang Olahraga Internasional, Kemenparekraf Ditugaskan Siapkan Paket Wisata

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) akan menyiapkan sejumlah paket wisata dalam menyambut perhelatan olahraga berskala internasional. Di mana kegiatan itu akan digelar di Indonesia dalam waktu dekat.

“Tadi kita membahas tentang persiapan FIFA World Cup U-17. Kami dari Kemenparekraf diberikan tugas untuk penyiapan dari paket-paket wisata maupun pameran ekonomi kreatif kata Menparekraf Sandiaga Uno.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan keterangannya di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, selepas rapat.

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) memimpin rapat di Istana Merdeka, Kamis (13/7/2023).

Pameran ekonomi kreatif itu kata Sandidaga, akan menjadi bagian dari tawaran promosi bagi penonton dan juga peserta FIFA World Cup U-17.

Setidaknya kata dia, ada dua ajang olahraga berskala internasional yang akan digelar di Tanah Air dalam waktu dekat. Yakni Kejuaraan Dunia Bola Basket FIBA dan Piala Dunia FIFA U-17.

Menurut Menparekraf, pihaknya akan menyiapkan semua destinasi wisata berikut produk-produk ekonomi kreatif yang telah dikurasi.

“Kami menyambut baik dan sangat mengapresiasi gelaran-gelaran olahraga berkelas dunia. Seperti Kejuaraan Dunia Bola Basket FIBA World Cup yang akan berlangsung Agustus dan juga FIFA World Cup U-17,” imbuhnya.

Menarik Wisatawan Mancanegara

Menparekraf optimis ajang Piala Dunia FIFA U-17 memiliki peluang untuk menarik wisatawan mancanegara. Di samping itu juga menjadi ajang promosi bagi negara-negara besar yang menjadi target sasaran pemerintah.

Menurutnya, kehadiran para pemain U-17 juga membuka peluang wisata dengan hadirnya orang tua dan keluarga mereka.

“Jadi kita juga menawarkan promosi bagi negara-negara yang diundang, negara-negara besar dan menjadi target market kita juga. Jadi ini peluang kita dan harus kita optimalkan, kita maksimalkan,” ucapnya.

Sandidaga berharap ajang-ajang olahraga internasional juga dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat Indonesia. Serta dapat membuka peluang usaha dan lapangan kerja bagi rakyat.

“Indonesia ini pariwisatanya sudah bisa bertumbuh jauh di atas target. Kita patut mensyukurinya dan lompatan ini harus dilanjutkan dengan beberapa inovasi. Sehingga perhelatan-perhelatan olahraga internasional seperti ini manfaatnya dirasakan masyarakat dan dapat membuka peluang usaha dan lapangan kerja,” tutupnya. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

Ini Pesan KGPAA Paku Alam X kepada Calon Jemaah Haji Yogyakarta

WAKIL Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X mengingatkan para calon jemaah haji tentang pentingnya menjaga…

3 hours ago

Gunung Slamet Naik Level Waspada, Semua Pos Pendakian Resmi Ditutup

SEMUA jalur pendakian di Gunung Slamet resmi ditutup hingga batas waktu yang belum ditentukan. Hal…

7 hours ago

RI Dorong PBB Berikan Hak Istimewa Untuk Palestina

Pemerintah Indonesia mendorong Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) untuk memberikan hak istimewa kepada Palestina. Hal itu merupakan…

8 hours ago

Pakar UGM Ungkap Alasan Target Energi Baru-Terbarukan Sulit tercapai

PROSES transisi energi bersih Pemerintahan Joko Widodo belum juga mencapai target yang ditetapkan meski akan…

8 hours ago

Berikut 5 Tips Saat Berhaji di Cuaca Panas Saat Ini

Cuaca di Saudi sangat panas dan kering. Sehingga, jemaah sering tidak berkeringat saat beraktivitas, kadang…

9 hours ago

1.364 Jemaah Kloter Embarkasi Solo Dapat Layanan Fast Track

Sebanyak 1.364 jemaah haji yang terbang dari Embarkasi Solo (SOC) pada hari pertama keberangkatan, mendapat…

9 hours ago