Olahraga

SEA Games 2023, Tim Merah Putih Peringkat Tiga Klasemen Sementara, Mengoleksi 76 Emas

Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) mengapresiasi perjuangan kontingen Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.

Hingga Senin (15/5/2023) malam, tim Merah Putih berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan mengoleksi 76 medali emas, 66 perak, dan 91 perunggu.

“Total 233 medali yang sudah kita kumpulkan,” kata Sekretaris Kemenpora Gunawan Suswantoro,  di Phnom Penh, Senin (15/5/2023).

Gunawan menyaksikan pertandingan semifinal basket Indonesia kontra Filipina di Elephant Hall 2, Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh.

Dengan perolehan itu, ia berharap pundi-pundi emas masih bisa terus bertambah untuk tim Indonesia. Karena beberapa cabang olahraga masih dipertandingkan Selasa (16/5/2023).

Dan, masih memiliki peluang mendapatkan medali emas. Di antaranya, sepak bola, bulu tangkis, jet ski, sepak takraw, angkat besi, dance sport, voli pantai, dan kick boxing,

“Sesuai target dan medali emas sudah melampaui target,” kata Gunawan.

Ia berharap, seluruh atlet yang bertanding di final dapat menampilkan permainan terbaiknya. Diharap masyarakat terus memberikan dukungannya untuk kontingen Indonesia.

Hingga Senin (15/5) malam, Tim Merah Putih berada di peringkat tiga klasemen sementara. Dengan mengoleksi 76 medali emas, 66 perak, dan 91 perunggu total 233 medali.

Adapun Vietnam memimpin klasemen sementara dengan 122 emas, 97 perak, 99 perunggu dengan total medali 318 keping medali.

Sedangkan runner-up dihuni Thailand dengan koleksi 94 emas, 75 perak, 91 perunggu, total 260 keping medali.

“Di klasemen kita masih peringkat ketiga. Tapi emas sudah melampaui. Kita berharap emas masih bisa bertambah. Tentu kita terus mendukung atlet-atlet kita tetap tampil semangat. Mari kita doakan untuk tim Indonesia,” jelas Gunawan. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

Ini Fakta yang akan Membuat Kamu Tertarik Soal Planet Mars

Bumi dikenali sebagai planet ke 3 di tata surya kita. Namun, apakah Sobat Esensi tau…

24 mins ago

Wahh Keren… Restoran NUSA Diminati Warga California

Restoran NUSA yang merupakan UMKM rintisan diaspora Indonesia diminati warga San Francisco, Amerika Serikat. Restoran…

2 hours ago

Pemprov Jakarta Kaji Aturan Lulusan SD-SMA Dilarang Datang ke Jakarta

DINAS Kependudukan dan Pencatatan Sipil DKI Jakarta mencatat profil pendatang yang masuk ke Jakarta selama…

2 hours ago

Fakta Menarik Mengenai Bulan? Ini Dia

Bulan telah memikat imajinasi manusia sepanjang sejarah, dan di balik pesonanya terdapat fakta menarik yang…

3 hours ago

Golkar Resmi Usung Petahana Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur

PARTAI Golkar resmi akan mengusung Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak pada Pilgub Jawa Timur.…

3 hours ago

Waww… Warga Indonesia Nonton Film Korea 1,5 – 3 Jam per Hari

Budaya Korea yang semakin mendunia, mendorong warga Indonesia untuk menonton film dan drama Korea selama…

4 hours ago