Humaniora

2 Juta Wine Jebol, Desa di Portugal Jadi Lautan Merah

Sebuah desa di Portugal mendadak jadi lautan merah setelah tangki penyimpanan 2,2 juta liter anggur merah atau wine jebol dan membanjiri desa. Tangki tersebut milik pabrik penyulingan anggur Levira yang ada di Sao Lourenco do Bairro, Anadia, Portugal.

Video amatir yang direkam warga dan beredar luas di media sosial menunjukkan jalanan desa yang notabene menurun, dibanjiri anggur merah tersebut. Pecahnya tangka anggur itu terjadi pada Minggu, 10 September 2023.

Dua tangki anggur merah yang jika ditotal beratnya 2,2 juta liter itu mendadak meledak. Padahal pabrik sudah bersiap untuk mengemasnya ke dalam botol, namun malah menutupi jalanan bak sebuah lautan.

Penduduk sekitar takjub melihat anggur merah menuruni bukit di desa sekitar pabrik. Bahkan dari video banjir tersebut seperti banjir bandang air yang sangat besar dan cepat. Buntut dari banjir anggur merah tersebut memicu pencemaran pada sungai di sekitar desa, terutama Sungai Certima. Pabrik Levira pun siap bertanggung jawab dengan mengeruk tanah yang direndam lautan anggur.

Dilansir dari Mirror, Selasa (12/9/2023), Departemen Pemadam Kebakaran Anadia langsung memblokir banjir dan mengalihkannya dari sungai ke ladang tanpa membahayakan penduduk. Namun ada satu ruang bawah tanah dekat penyulingan dibanjiri anggur.

Tanah sungai yang direndam anggur kini telah dibawa ke pabrik pengolahan khusus. Pihak pabrik akan bertanggung jawab secara penuh atas insiden tersebut.

“Kami bertanggung jawab penuh atas biaya yang terkait dengan pembersihan dan perbaikan kerusakan, dan memiliki tim yang siap melakukannya segera. Kami berkomitmen untuk menyelesaikan situasi ini secepat mungkin,” ujar pihak pabrik.

Setara dengan kolam renang olimpiade

Peristiwa banjir bandang tersebut menjadi sorotan banyak pihak, tak terkecuali para pakar. Ahli menyebut jumlah anggur merah yang hilang setara dengan kolam renang ukuran Olimpiade, yang menampung 2,5 juta liter air.

Insiden serupa juga pernah terjadi di Spanyol pada 2020 lalu. Saat itu, sebuah tangki anggur yang berisi 50.000 liter jebol. Insiden tersebut juga membanjiri daerah sekitar kilang yang terletak di Villamalea, Albacete, Spanyol.

Karyawan pabrik anggur merah di Spanyol hanya bisa merekam kondisi kilang yang jebol dan lantai dipenuhi anggur merah. Mereka bahkan tak bisa berbuat apa-apa setelah anggur merah membanjiri ruangan.

 

 

 

Editor: Farahdama A.P/Addinda zen

Lyta Permatasari

Recent Posts

Dunia Jurnalistik Kehilangan Tokoh Pers dan Perfilman Nasional

Dunia jurnalistik Indonesia kehilangan salah seorang tokoh terbaik di bidang pers dan perfilman nasional, Prof.…

5 hours ago

Depresi Berat? Ini Cara Mengatasinya!

Depresi berat telah menjadi masalah dari banyak orang di dunia. Menurut Healthline.com, sebanyak 5% orang…

6 hours ago

PDIP Ajukan Tiga Bupati sebagai Cawagub Khofifah di Pilgub Jawa Timur

PDI Perjuangan (PDIP) menyodorkan tiga nama kader terbaiknya untuk menjadi Cawagub Jatim mendampingi Khofifah Indar…

7 hours ago

Perang Dunia ke 2, Dampaknya Bagaimana?

Perang Dunia Kedua memiliki dampak yang mendalam dan luas pada berbagai aspek kehidupan di seluruh…

8 hours ago

Ini Empat Kader yang Diusulkan Gerindra di Pilgub DKI Jakarta 2024

PARTAI Gerindra DKI Jakarta mengusulkan empat kader ke DPP Gerindra untuk diusung di Pilgub DKI…

8 hours ago

Wamenkominfo Duga Ada Salah Tafsir soal Larangan Jurnalisme Investigasi

RANCANGAN Undang-undang (RUU) Penyiaran sedang menjadi sorotan publik. Salah satunya berkaitan dengan larangan penayangan eksklusif…

8 hours ago