Olahraga

Alfadila Ramadhan Sumbang Medali Perak di Kun Bokator SEA Games

Alfadila Ramadhan berhasil meraih medali perak dengan catatan 7,67 poin di nomor Men Single Bokator Sprint Form, Sea Games 2023. Pertandingan tersebut digelar di Chroy Changvar International Convention and Exibition Center, Kamis (4/5/2023).

Alfadila berada di bawah wakil tuan rumah Kamboja yang berhasil meraih 8 poin dengan raihan emas. Sedangkan medali perunggu direbut wakil Myanmar yang meraih 7,33 poin.

“Pertama Alhamdulillah. Karena ini baru pertama kali kun bokator di Indonesia. Terus negara-negara lain seperti Myanmar, Laos dan Kamboja itu kan emang sudah ada bokator. Alhamdulillah, bisa dapat perak meskipun targetnya emas dan bersyukur semoga next event bokator bisa raih emas yang banyak,” kata Alfadila.

Tim Indonesia juga meraih medali perunggu dari nomor women’s single bamboo shield form atas nama Delsya Anggraini dengan raihan 8,42 poin. Emas diraih Filipina lewat 8,50 poin dan perak direbut Kamboja 8,47 poin.

Satu perunggu lain datang dari Gema Nur Arifin di nomor men’s single bamboo shield form usai meraih 7,66 poin. Kamboja meraih emas dan Filipina perak.

Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) Raja Sapta Oktohari menjadi saksi usai menyaksikan langsung perjuangan para atlet kun bokator di SEA Games 2023 Kamboja.

Okto, sapaan karib Raja Sapta Oktohari ditemani Bendahara Umum Tommy Hermawan Lo, Wakil Sekjen Josephine Tampubolon serta Tim Komisi Sport Development NOC Indonesia.

“Cabang olahraga (Cabor) ini dimainkan untuk menghibur tuan rumah Kamboja,” ucap Okto singkat dalam keterangan tertulis yang dikutip, Jumat (5/5/2023).

Menurutnya, SEA Games Kamboja merupakan edisi ke-32. Ini adalah kali pertama Kamboja menjadi tuan rumah pesta (multievent) olahraga solidaritas negara kawasan ASEAN.

Tim Indonesia untuk SEA Games Vietnam yang dipimpin Chef de Mission (CdM) Lexyndo Hakim berpartisipasi di 31 cabor. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

300 Ribu Wisatawan Diperkirakan Memadati Puncak Perayaan Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur

PUNCAK perayaan Tri Suci Waisak 2024 jatuh pada Kamis 23 Mei 2023. Pada momen ini…

6 hours ago

Turbulensi Parah Singapore Airlines Berujung Pendaratan Mendadak, Dua Meninggal

PESAWAT Singapore Airlines SQ 321 dari London Inggris dengan tujuan ke Singapura mengalami turbulensi parah…

7 hours ago

Detik-detik Menjelang Puncak Perayaan Waisak 2568 BE/2024 di Candi Borobudur

SERANGKAIAN kegiatan yang dilakukan umat Buddha menjelang puncak perayaan Waisak 2568 BE/2024 di Candi Borobudur.…

8 hours ago

Jokowi Apresiasi Penanganan Bencana Banjir Lahar Hujan di Sumbar

PRESIDEN Republik Indonesia Ir. Joko Widodo meninjau lokasi terdampak banjir lahar hujan di Kabupaten Agam,…

8 hours ago

Turunkan Emisi GRK, Menteri Perhubungan Dorong Percepatan Penggunaan Bus Listrik di Perkotaan

PENGGUNA kendaraan pribadi di Indonesia masih tinggi dibanding pengguna transportasi umum, terutama yang berbasis bahan…

9 hours ago

Industri dan Produk Tekstil Indonesia Mulai Bangkit, Ini Buktinya

SETELAH mengalami tekanan selama tahun 2023, kinerja Industri tekstil dan produk tekstil (TPT) kembali bangkit…

9 hours ago