Home » Geger! Jembatan Kaca The Geong Pecah Tewaskan 1 Orang Wisatawan

Geger! Jembatan Kaca The Geong Pecah Tewaskan 1 Orang Wisatawan

by Administrator Esensi
2 minutes read
Geger! Jembatan The Geong Pecah Tewaskan 1 Orang Wisatawan

ESENSI.TV - JAKARTA

Terjadi kecelakaan di Jembatan kaca setinggi 15 meter di tempat wisata The Geong, kompleks Hutan Pinus Limpakuwus, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (25/10/2023).

Akibatnya, empat orang wisatawan asal Cilacap yang sedang selfie atau swafoto terjatuh. Salah satu di antaranya tewas dalam peristiwa tersebut.

Wisatawan tersebut jatuh di wahana pada Hari Rabu tanggal 25 Oktober 2023 sekira jam 10.00 WIB. Kejadian ini memakan korban sebanyak 4 orang, yakni:

1. FITRIA ARSIYANTI, Banjarnegara, 06-10-1974, Islam, Alamat Jln. Raya Bantar Mandiraja Desa Kertayasa Rt 006/001 Kec. Mandiraja Kab. Banjarnegara.

2. AGUSTINI, ST, Klaten, 30-08-1982, Islam, Alamat Kabunan Rt 001/015 Widodomartani Kec. Ngemplak Kab. Sleman. Provinsi DIY (MD)

3. WIWIT AMBARWATI, umur 39 Th, Alamat Jln. Rinjani Perum Puri Kusuma B15 Rt 005/023 Sidanegara Kec. Cilacap Tengah Kab. Cilacap. No. Telp. 08222725****.

4. SUSANTI SAKTI PAMUJI, 45 Th, Alamat Perum GSP Jln. Bunyu B 342 Rt 001/014 Gunung Simping Kec. Cilacap Tengah Kab. Cilacap.
No. Telp. 08224360****.

Kronologi Kejadian

Pada Hari Rabu, tanggal 25 Oktober 2023 sekira jam 10.00 WIB. Terdapat rombongan yang berjumlah 13 orang diantaranya 11 orang dewasa dan 2 orang anak-anak masuk ke wahana jembatan kaca The Geong di komplek lokasi obyek Wisata Hutan Pinus Limpakuwus Sumbang.

Tak berselang lama dari datangnya rombongan tersebut, kaca jembatan pecah dan korban mengalami luka.

Baca Juga  Gaji Rp5 Juta/Bulan, Wajib Bayar Pajak Rp25 Ribu/Bulan. Begini Perhitungannya!

Dari keterangan sejumlah saksi, terdapat korban inisial (W) dan (S) setelah melaksanakan sesi selfi pemotretan rombongan berjalan di atas jembatan kaca menuju pintu keluar.

Kemudian korban inisial (A) berada di depan (W) menginjak kaca dan seketika 1 lembar kaca pijakan pecah sehingga (W) dan (S) terperosok dan tergantung di besi landasan kaca yang pecah.

Tak henti sampai disitu, terdapat korban inisial (F) 1 dan (A) pun terjatuh ke dasar tanah dengan ketinggian 15 meter.

Hasil Identifikasi

1. terdapat 1 lembar kaca pecah.
2. tebal kaca 1 cm.
3. lebar kaca 118 cm.
4. panjang kaca pecah 243 cm.
5. jenis kaca type 1000.
6. tinggi tanah dan jembatan sekitar 15 m.
7. di bawah terdapat pecahan kaca
8. jarak 1215 cm dr pintu timur.
9. ditemukan ceceran darah dibawah tkp.

Korban Tewas 1 Orang

Lebih lanjut, Kapolresta Banyumas Kombes Edy Suranta Sitepu membenarkan peristiwa itu terjadi pagi pukul 10.00 WIB. Edy datang mencatat sejumlah saksi dalam kejadian tersebut dan dilanjutkan olah TKP.

“Dari info yang kami kumpulkan total ada 11 wisatawan dari Cilacap yang menggunakan wahana tersebut,” kata Edy di lokasi kejadian, Rabu siang.

Edy mengatakan, kedua korban sempat dilarikan ke rumah sakit. Namun FA dinyatakan meninggal dunia dan A hanya mengalami luka ringan.

 

Editor : Firda / Radja H. Napitupulu

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life