Nasional

HPN 2023: Presiden Bilang Pers Indonesia Sedang Tidak Baik-baik Saja

Presiden Joko Widodo mengatakan pers Indonesia sedang dalam keadaan tidak baik-baik saja, dalam sambutannya pada peringatan Hari Pers Nasional 2023.

“Saya harus mengatakan bahwa kondisi pers di Indonesia saat ini tidak baik-baik saja,” ujarnya dalam acara Puncak Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2023, di Gedung Serbaguna Pemerintah Provinsi Sumatra Utara, Kabupaten Deli Serdang, Kamis (9/2/2023).

Dia mengatakan tantangan insan pers saat ini bukan lagi hanya soal kebebasan pers karena sumber informasi sudah sangat terbuka dan tersebar di berbagai platform.

Namun, dia mengatakan tuntutan terhadap pers adalah tanggung jawab dan kredibilitas dalam mengolah dan menyaring semua informasi tersebut.

Di sisi lain, dalam sambutanya, Jokowi mengatakan dirinya memiliki pengalaman berinteraksi dengan pers, mulai dari mejabat sebagai Walikota hingga Presiden.

Insan pers, jelasnya, telah membuka harapan bagi orang biasa, seperti dirinya menjadi Presiden. Namun, dia mengatakan dunia pers tidak sedang baik-baik saja.

“Saya ke sana-ke mari runtang-runtung saya jalan bareng ke kampung, ke pasar, ke desa, ke nelayan dengan rekan-rekan wartawan. Dan terbukti, insan pers telah membuka harapan orang biasa seperti saya bisa menjadi Presiden,” jelasnya.

Pada kesempatan itu, Presiden juga mengucapkan selamat kepada semua insan pers di Indonesia atas perayaan Hari Pers Nasional.

“Atas nama rakyat, atas nama Pemerintah saya menyampaikan selamat Hari Pers kepada seluruh insan pers Indonesia di manapun Bapak, Ibu, dan Saudara-saudara berada,” ujar Presiden Jokowi.

Lebih lanjut, Presiden juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada pers nasional atas kontribusinya kepada bangsa dan negara.

“Sejak awal awak media berkontribusi besar dan menyuarakan ajakan perjuangan kemerdekaan, menyuarakan inovasi-inovasi pembangunan dan menjadi penopang utama demokratisasi,” ujarnya.*

 

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Ini Kronologi Polri dan BNN Bekuk Gembong Narkoba Asal Australia di Filipina

POLRI dan Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerja sama dengan Kepolisian Nasional Filipina menangkap gembong narkoba…

14 mins ago

Startup Indonesia Terbanyak Keenam di Dunia, Lokal Siap Go Global

MENTERI Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki mengatakan, Indonesia menjadi negara keenam di dunia dengan…

44 mins ago

Panduan Memilih Hewan Kurban, Cara Menyimpan dan Mengolah Daging yang Benar

HARI Raya Iduladha identik dengan hewan kurban. Masyarakat harus jeli dan tidak sembarangan dalam memilih…

1 hour ago

Pesawat C-130J-30 Super Hercules Pesanan Kemhan Tiba di Jakarta, Ini Penampakannya

PESAWAT kelima C-130J-30 Super Hercules pesanan Kementerian Pertahanan (Kemhan) telah tiba dan mendarat dengan sempurna…

10 hours ago

Ini Dia Delapan Nama Cagub PDIP untuk Pilgub DKI Jakarta 2024

PDIP sebagai partai pemenang pemilu 2024 sudah menyiapkan nama-nama yang bakal bertarung di Pilkada serentak…

11 hours ago

Kejagung Sita Rumah Mewah Milik Tersangka Kasus Korupsi Timah

KEJAKSAAN Agung (Kejagung) terus melakukan pelacakan aset milik tersangka kasus dugaan korupsi tata niaga komoditas…

11 hours ago