Olahraga

India Open 2023: Jojo dan Ginting Melaju ke Perempat Final Hari Ini

Dua andalan tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting melaju ke babak perempat final India Open 2023 usai mengalahkan lawan masing-masing.

Jonatan Christie berhasil menaklukkan tunggal putra China, Zhao Jun Peng dalam tiga gim, 21-19, 15-21, 21-12. Sementara Ginting sukses memulangkan pemain Thailand, Kantaphon Wangcharoen dua set langsung, 21-18, 21-10.

Bersyukur saya bisa memenangi pertandingan. Ini untuk kali pertama di tahun 2023 saya bisa lolos ke perempat final, ujar dalam keterangan resmi PBSI, dikutip Jumat 20 Januari 2023.

Jojo mengaku sempat kehilangan fokus di game kedua. Menurut Jojo, ini salah satu faktor kekalahannya di game kedua. Untungnya pada game penentuan, Jojo bisa kembali fokus seperti game pertama.

“Game ketiga, saya bisa balik lagi. Auranya tak boleh kalah. Setiap dapat poin, saya putusan untuk segera dan cepat untuk memulai servis. Ini untuk berusaha mendapatkan poin berikutnya dan mengganggu momentum lawan untuk bangkit, katanya.

Hari ini di babak perempat final, Jojo akan bertemu dengan pemain asal Taiwan, Chou Tien Chen. Berdasarkan statistik, dari sepuluh kali pertemuan sebelumnya, Jojo meraih tujuh kali kemenangan.

Untuk menghadapi Chou Tien Chen asal Taiwan di perempat final, dengan karakter shuttlecock yang berat, saya harus siap capek. Lawan juga tidak gampang dimatikan. Dia memiliki tenaga yang kuat. Mudah-mudahan dengan usia saya yang lebih muda dan power lebih besar, saya bisa mengatasi lawan,” ungkapnya.

Sementara itu Anthony Sinisuka Ginting akan meladeni wakil China, Li Shi Feng yang sebelumnya berhasil mengalahkan andalan Malaysia, Lee Zii Jia.

 

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

vera bebbington

Recent Posts

Teknologi Canggih yang Mendorong Kemajuan Industri Otomotif

Industri otomotif telah mengalami perkembangan yang luar biasa selama beberapa dekade terakhir, seiring dengan kemajuan…

53 mins ago

Manfaat Ikan Salmon: Kekayaan Gizi yang Menyehatkan Tubuh

Ikan salmon, dengan warna merah mewah dan rasa lezatnya, bukan hanya menjadi hidangan populer di…

3 hours ago

Cuaca Buruk Ganggu Pencarian Helikopter Presiden Iran

Cuaca buruk yang terjadi belakangan ini sangat mengganggu dan berbahaya. Baru saja terjadi kecelakaan pesawat…

4 hours ago

WORLD WATER FORUM 2024 BALI: SEBUAH CATATAN PENTING

Setidaknya ada 4 poin utama yang diperjuangkan dalam World Water Forum ke-10 di Bali kali…

4 hours ago

Tips Mengisi Baterai Mobil Listrik dengan Cepat dan Efisien

Era keberlanjutan dan kesadaran lingkungan yang semakin meningkat, mendorong mobil listrik semakin menjadi pilihan populer…

5 hours ago

Pascabanjir Lahar, NaCl 3 Ton Disebar di Langit Kota Padang Sumbar

BADAN Nasional Penanggulanan Bencana (BNPB) kembali menggelar operasi teknologi modifikasi cuaca (TMC) di wilayah Sumatra…

16 hours ago