Humaniora

Ini Agenda Kerja Presiden Jokowi di Jawa Tengah

Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) tiba di Pangkalan Utama TNI AD (Lanumad) Ahmad Yani, Kota Semarang untuk melakukan kunjungan kerja di Provinsi Jawa Tengah, Rabu (13/12/2023).

Dengan menggunakan pesawat kepresidenan Indonesia-1, Presiden tiba di Semarang sekitar pukul 07.35 WIB. Di Lanumad Ahmad Yani, Presiden Jokowi tampak disambut oleh Pj. Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana.

Dari Semarang, Jokowi langsung menuju Kabupaten Pekalongan untuk meninjau penanaman padi di Kecamatan Kesesi.

Dari sana, Kepala Negara akan menuju Alun-Alun Kabupaten Pekalongan untuk menghadiri acara Pembinaan Petani dan Penyuluh Pertanian se-Jawa Tengah.

Selanjutnya, Kepala Negara diagendakan untuk meninjau fasilitas dan proses belajar di SMKN 1 Kedungwuni. Pada siang harinya, Presiden akan menuju Kantor Pos Pekalongan untuk menyerahkan bantuan langsung bagi masyarakat terdampak El Nino.

Agenda berikutnya yaitu menuju Gudang Bulog Kabupaten Pekalongan. Jokowi akan meninjau stok beras di gudang tersebut sekaligus menyerahkan bantuan pangan bagi masyarakat penerima manfaat.

Dari Pekalongan, Presiden Jokowi akan bergerak menuju Kota Salatiga. Di sana, Presiden akan meresmikan Terminal Tingkir berikut dua terminal lainnya. Yakni Terminal Paya Ilang Takengon di Kabupaten Aceh Tengah, dan Terminal Anak Air di Kota Padang.

Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia turut mendampingi Presiden Jokowi dalam penerbangan menuju Provinsi Jawa Tengah. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

2 hours ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

13 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

15 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

16 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

16 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

18 hours ago