Olahraga

Kembali Raih Emas, Sprinter Saptoyogo Pecahkan Rekor Asian Para Games

Sprinter Indonesia Saptoyogo Purnomo kembali meraih medali emas pada Asian Para Games 2022 Hangzhou, Rabu (25/10/2023). Medali emas diraif Saptoyogo dari nomor lari 200 meter T37 Putra.

Tak hanya menjadi yang tercepat pada pesta olahraga untuk atlet penyandang disabilitas edisi keempat ini, Saptoyogo juga memecahkan rekor Asian Para Games. Dengan catatan waktu 23,34 detik.

Catatan waktu tersebut melampaui rekor sebelumnya yang dipegang oleh Shang Guang Xu dari China (23,41 detik) yang dibukukan pada 2014 silam.

Sementara itu, medali perak untuk nomor ini diraih sprinter Saudi Arabia Ali Yousef S Alnakhli dengan catatan waktu 24,75 detik. Kemudian disusul wakil India Shreyansh Trivedi meraih perunggu dengan catatan waktu 25,26 detik.

Sebelumnya, Saptoyogo berhasil meraih kepingan emas pertama dalam lari 400 meter (m) kategori T37 putra. Ia menyentuh garis finish terdepan dengan catatan waktu 54,80 detik.

Sedangkan medali perak direbut Apisit Taprom dari Thailand dengan waktu 56,63. Sementara perunggu diraih oleh pelari Arab Saudi, Thamer Ahmed Alzahrani dengan waktu 57.55 detik.

Keberhasilan Saptoyogo berlomba di Huanglong Sports Center Stadium, Senin (23/10/2023), merupakan kejutan besar. Pasalnya atlet yang biasa disapa Yogo itu selama ini diandalkan untuk meraih medali emas di nomor spesialisnya 100 m dan 200 m T37 putra.

Pencapaian Saptoyogo kali ini semakin memperpanjang rentetan prestasinya, setelah baru-baru ini ia memastikan tiket Paralimpiade 2024 Paris. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Penemuan NASA: Pergerakan di Bawah Permukaan Beku Europa

NASA baru-baru ini mengumumkan penemuan yang mengejutkan tentang Europa, salah satu bulan es dari planet…

5 mins ago

Jokowi Pastikan Harga Stabil Jelang Iduladha, Stok Bulog Nasional 1,8 Juta Ton

PRESIDEN Joko Widodo memastikan ketersediaan beras di gudang Bulog secara nasional lebih dari rata-rata biasanya.…

3 hours ago

Presiden Jokowi Tegaskan Blok Rokan 100 Persen Sudah Dikelola Anak Bangsa

PRESIDEN Joko Widodo mengungkapkan bahwa kepemilikan dan pengelolaan Blok Rokan di Dumai, Provinsi Riau sudah…

8 hours ago

Menhan Prabowo Subianto di Singapura Soroti Konflik Ukraina dan Palestina

MENTERI Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto menyoroti konflik terutama di Ukraina dan Palestina. Dia menekankan…

10 hours ago

Menhan Prabowo Bertemu PM Singapura Lawrence Wong, Ini yang Dibahas

MENTERI Pertahanan RI Prabowo melakukan pertemuan bilateral dengan Prime Minister of Singapore H.E. Lawrence Wong…

11 hours ago

Pameran Deep and Extreme Indonesia 2024, Ajang Promosi Olahraga Ekstrem dan Petualangan

PAMERAN "Deep and Extreme Indonesia (DXI) 2024" di JCC Senayan, Jakarta hari ini. Pameran ini…

12 hours ago