Site icon Esensi TV

LPS Tahan Bunga Penjaminan Bank Umum di Level 4,25%

Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa (tengah) memberikan keterangan pers soal Penetapan Tingkat Bunga Penjamin LPS, di Jakarta, Jumat (26/5/2023). Foto: Tangkap layar video siaran langsung temu pers di youtube LPS

Lembaga Penjamin Simpanan mempertahankan tingkat bunga penjaminan periode Mei 2023 untuk bank umum simpanan Rupiah di level 4,25%.

Sementara itu, tingkat bunga penjaminan (TBP) untuk bank umum simpanan valas juga tetap di posisi 2,25%.

Sejalan bank umum, TBP bagi Bank Perkreditan Rakyat (BPR) untuk simpanan rupiah juga masih sebesar 6,75%.

Kebijakan ini ditetapkan dengan mempertimbangkan prospek pemulihan ekonomi, perbaikan kinerja pasar keuangan dan perbankan.

Aspek lain yang dipertimbangkan Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) adalah kondisi likuidasi dan dinamika respons suku bunga simpanan.

“Maka LPS memutuskan untuk mempertahankan TBP rupiah maupun balas untuk periode regular Mei 2023,” Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa dalam temu pers soal Penetapan Tingkat Bunga Penjamin LPS, di Jakarta, Jumat (26/5/2023) pagi.

Adapun faktor pertimbangan lain dari penetapan TBP, jelasnya, untuk menjaga momentum pemulihan ekonomi yang berkelanjutan dan upaya menjaga stabilitas sistem keuangan.

LPS juga mengantisipasi risiko ketidakpastian dari sisi global yang masih tinggi dan sentimen negatif gejolak perbankan di AS dan Eropa.

Kemudian, memberikan ruang lanjutan untuk perbankan dalam merespons kebijakan moneter dan tingkat bunga penjaminan.

Selanjutnya, faktor sinergi kebijakan lintas otoritas dalam mendukung pemulihan kinerja intermediasi perbankan.

LPS Jamin 99,94% Rekening Bank

Purbaya Yudhi Sadewa memaparkan pada April 2023, jumlah rekening bank umum yang dijamin LPS adalah sebanyak 99,94% dari total rekening. Angka ini setara dengan 511.326.251 rekening.

Sementara itu, secara nominal, jumlah simpanan yang dijamin mencapai 47,60% dari total simpanan. Jumlah ini setara dengan Rp3.834,78 triliun.

Untuk BPR dan BPRS, hingga periode yang sama, jumlah rekening yang dijamin LPS adalah sebesar 99,98% dari total rekening. Setara dengan 15.091.776 rekening.

Secara nominal, jumlah simpanan BPR dan BPRS yang dijamin mencapai 94,82% dari total simpanan atau setara Rp141,8 triliun.

Sebelumnya, LPS menaikkan tingkat bunga penjaminan simpanan Rupiah di bank umum dan BPR masing-masing sebesar 25 bps pada Februari 2023 lalu.

Dengan demikian, suku bunga penjaminan bank umum menjadi 4,25 % dan BPR naik menjadi 6,75%, serta bank umum valas menjadi 2,25% sudah bertahan 3 bulan.*

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beiritaviral
#beritaterkini

Exit mobile version