Polhukam

Pemerintah Tak Perlu Negosiasi, KKB Tidak akan Menyakiti Pilot Susi Air

Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua diyakini tidak akan berani membahayakan Pilot Susi Air, Kapten Philips Marks Marthens yang disandera.

Pasalnya, sandera KKB Papua tersebut merupakan warga negara asing yaitu dari negara Selandia Baru.

“Kami yakin mereka tidak akan berani melakukan hal-hal yang akan membahayakan jiwa sandera dari luar negeri,” kata Anggota Komisi I DPR RI Bobby Adhityo Rizaldi.

Bobby mengatakan itu dalam keterangan yang diterima media, Senin (1/3/2023), di Jakarta.

Ia menyebut, kelompok teroris tersebut tidak akan berani melakukan tindakan yang mengancam nyawa Philips dan menyebabkan insiden internasional.

Mereka, kata dia, hanya berani terhadap sesama anak bangsa.

“Saya yakin mereka tidak akan berani melakukan hal-hal yang menyebabkan insiden internasional. Berbeda dengan kekejaman terhadap sesama anak bangsa,” ucap Politisi Fraksi Partai Golkar ini.

Karena itu, dia meminta pemerintah tidak menghiraukan negosiasi yang menguntungkan kelompok tersebut. Salah satunya ialah permintaan barter antara pilot Susi Air dengan amunisi dan senjata api.

“Tidak ada kompromi soal hal itu. Apalagi menukar dengan senjata yang akan digunakan untuk membunuh bangsa kita. Mereka harus segera menyerahkan sandera tersebut sehat walafiat,” tegasnya.

Bobby kembali menegaskan agar pemerintah tidak perlu menanggapi terkait permintaan KKB yang bermacam-macam tersebut.

“Lebih baik pemerintah fokus untuk segera melepaskan sandera dengan melakukan operasi penyelamatan pilot Philip Mehrtens tersebut,” jelasnya. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

Gen Z dan Kepedulian Terhadap Lingkungan

Generasi Z merupakan kelompok yang semakin peduli terhadap isu-isu lingkungan dan keberlanjutan, termasuk dalam industri…

1 hour ago

Jenderal TNI: Masyarakat Sipil bisa Pergi bantu Palestina

Jenderal TNI Agus Subiyanto baru-baru ini mengungkapkan bahwa masyarakat sipil Indonesia bisa berperan membantu Palestina…

1 hour ago

OPM Bakar Supir Taksi di Paniai

Pada tanggal 11 Juni 2024, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang terkait dengan Organisasi Papua Merdeka…

3 hours ago

Cina Berikan Dana untuk Pegawai Turun Berat Badan

Sebuah perusahaan teknologi di China, Insta360, telah meluncurkan program unik untuk mendorong karyawannya menjaga berat…

5 hours ago

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

7 hours ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

19 hours ago