Berita

PP Pemuda Muhammadiyah Juluki Jokowi Presiden Perintis Indonesia Maju

Pemuda Muhammadiyah akan menyematkan Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden Perintis Indonesia Maju.

Hal itu akan dilakukan dalam Muktamar Pemuda Muhammadiyah yang akan berlangsung di Kalimantan Timur (Kaltim) pada 21-24 Februari 2023.

“Kami mengusulkan Pak Presiden legacy-nya adalah perintis Indonesia maju,” kata Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Sunanto.

Sunanto bertemu Presiden Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (30/1/2023), menyampaikan undangan membuka Muktamar ke-18 PP Pemuda Muhammadiyah di Kaltim.

Sunanto mengatakan, penyebutan Jokowi sebagai Presiden Perintis Indonesia Maju dipandang memiliki nilai-nilai untuk diteruskan oleh Presiden berikutnya.

Dan,  dapat menjadi sebuah warisan ke depan.

Hal ini berbeda dengan sebutan sebagai Bapak Infrastruktur bagi Jokowi, yang kemungkinan menjadi julukan yang stagnan.

“Usulan legacy-lah ke beliau. Ketimbang usulan (julukan) bapak infrastruktur. Aku sampaikan ‘kalau bapak infrastruktur, ganti presiden Pak, nanti diresmikan (julukan) baru lagi, yang ini (infrastruktur) diklaim orang lain,” ujarnya.

Pada kesempatan itu Sunanto mengundang Jokowi untuk menghadiri dan membuka Muktamar ke-18 PP Pemuda Muhammadiyah di Kalimantan timur 21-24 Februari 2023.

Penyelenggaraan muktamar di Kaltim sebagai bentuk dukungan PP Pemuda Muhammadiyah terhadap proses pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN).

“Karena kami melihatnya ini adalah pembangunan yang menjadi harapan dan pemerataan yang diharapkan selama ini masih renggang antara daerah satu dengan daerah yang lain,” jelasnya dikutip dari antaranews.com

“Kami harap dengan pembangunan ini maka timbul harapan bagi anak-anak bangsa, dan timbul budaya baru,” ujarnya.

Dalam kesempatan itu Presiden menyampaikan bahwa Indonesia saat ini ibarat sebuah bangunan kolonial.

Sehingga untuk bisa menjadi sebuah bangsa maju yang besar Indonesia harus bisa membangun kemandirian itu sendiri. Tanpa harus terbayang-bayangi masa-masa lalu, salah satunya dengan pembangunan IKN.

“Itu yang diharapkan. Yang paling penting pesan beliau bilang ‘Cak Nanto bahwa cita-cita pembangunan ini tidak hanya cita-cita saya, tetapi cita-cita sebelum saya’,” kata Sunanto mengulangi apa yang disampaikan Presiden.*

Editor: Darma Lubis

 

Junita Ariani

Recent Posts

Airlangga Restui Duet Khofifah-Emil Dardak di Pilgub Jawa Timur?

KETUA Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto akan menjamu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa malam…

30 mins ago

Rayakan Hari Jadi ke-44, Perpusnas Fasilitasi Minat Baca Masyarakat

Merayakan hari jadinya yang ke-44 tahun, Perpustakaan Nasional (Perpusnas) akan memfasilitasi minat membaca masyarakat. Langkah…

51 mins ago

Kalangan Wartawan Bergerak Tolak RUU Penyiaran

Kalangan wartawan dari berbagai daerah, secara sepakat menggelar aksi damai menolak Rancangan Undang-Undang (RUU) Penyiaran.…

3 hours ago

Banjir yang Merendam 28 Kampung di Mahakam Ulu Kaltim Berangsur Surut

BANJIR yang melanda wilayah Kabupaten Mahakam Ulu, Kalimantan Timur sejak Senin (13/5) berangsur surut pada…

4 hours ago

Pemprov DKI Teruskan Proses Pembebasan Lahan Bantaran Ciliwung

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta secara konsisten terus memproses pembebasan lahan permukiman warga untuk proyek bantaran…

4 hours ago

Gunung Ibu di Halmahera Erupsi, Warga Tiga Desa Mengungsi

GUNUNG Ibu yang berada di Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara erupsi pada Jumat, 17 Mei…

6 hours ago