Olahraga

Tiket Pertandingan Indonesia vs Argentina Ludes Terjual di Hari Pertama

Tiket pertandingan Indonesia vs Argentina dalam laga FIFA Matchday habis terjual di hari pertama. Penjualan tiket dibuka pada 5 Juni 2023 khusus bagi nasabah Bank Rakyat Indonesia (BRI).

Pertandingan FIFA Matchday Indonesia vs Argentina yang akan digelar 19 Juni 2023 memang menyita perhatian publik. Tak butuh waktu lama bagi para pecinta sepakbola Tanah Air untuk mengamankan tiket dan ikut “war” sama halnya kala mengamankan tiket konser musik.

Mengutip keterangan PSSI di laman resmi www.pssi.org, Selasa (6/6), tak sampai 12 menit tiket sudah terjual habis untuk kategori VIP (barat dan timur), kategori 1, kategori 2 dan kategori 3.  Adapun platform penjualan tiket di situs resmi PSSI dan tiket.com.

Bahkan bagi mereka yang antre secara virtual sebelum pukul 12.00 WIB sudah kesulitan melakukan pembayaran akibat traffic pembelian yang tinggi.

Penjualan tiket FIFA Match Day memang dibuka pada 3 hari berbeda, yakni pada tanggal 5 Juni khusus untuk nasabah BRI dan pada tanggal 6-7 Juni untuk umum.

Penjualan hari ini mewajibkan pembeli nasabah BRI untuk melakukan sistem pembayaran, mulai dari pembayaran menggunakan kartu kredit BRI, virtual account, atau bank transfer.

“War” akan kembali terjadi pada pembelian tiket pertandingan hari Selasa (6/6) dan Rabu (7/6) dengan seluruh metode pembayaran dapat digunakan.

Harga tiket pun masih sama seperti hari ini yakni Rp.4.250.000 untuk kategori VIP (barat & timur), Rp.2.500.000 untuk kategori 1, Rp. 1.200.000 untuk kategori 2 dan Rp.600.000 untuk kategori 3.

Seperti diketahui, pertandingan antara Indonesia dan Argentina tinggal menunggu hari. Untuk menyaksikan pertandingan bersejarah tersebut PSSI telah mengatur cara mendapatkan tiketnya.

Sebanyak 60.000 tiket akan disediakan dan hal ini sudah ditetapkan berdasarkan atas Peraturan Kepolisian Negara Nomor 10 Tahun 2022 tentang Pengamanan Penyelenggaraan Kompetisi Olahraga.*

Email: AleLuna@esensi.tv

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

Ale Luna

Recent Posts

BPBD Kerahkan Alat Berat Buka Akses Jalan yang Tertutup Longsor di Kota Padang

PASCALONGSOR di Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat, pemerintah daerah mengerahkan alat berat. Upaya ini untuk…

21 mins ago

Pengamat: Langkah Tepat Kemenko Polhukam Matangkan Restorative Justice ke Belanda

Pengamat Politik dan Hukum, Rusmin Effendy mengapresiasi langkah Kementerian Koordinator Politik, Hukum, dan Keamanan (Kemenko…

2 hours ago

Marak kasus pembunuhan terhadap perempuan, Komnas Perempuan Ingatkan femisida

MARAK kasus pembunuhan terhadap perempuan, Komnas Perempuan mengingatkan publik sadar tentang femisida.  Komisioner Komnas Perempuan…

3 hours ago

Lima Langkah Pengendalian dan Pencegahan Malaria

Malaria telah dikenal sejak ratusan tahun yang lalu, dan sampai kini masih jadi masalah kesehatan…

4 hours ago

Bahaya Bus Bodong seperti Odong-odong

Bus bodong? Odong-odong? Ya, keduanya 11-12 alias hampir sama saja alias sama-sama ilegal dan tak…

6 hours ago

Gempa M4,3 Guncang Bawean Jawa Timur dan Sekitarnya

GEMPA tektonik terjadi di wilayah Bawean, Jawa Timur dan sekitarnya pada Minggu, 12 Mei 2024…

12 hours ago