Berita

Ada 1900 Mayat Pulang ke Indonesia

Presiden Jokowi memimpin rapat internal kabinet untuk membahas Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). Ia menilai bahwa perdagangan orang ke luar negeri adalah masalah besar.

“Baru saja presiden memimpin rapat internal kabinet membahas masalah Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). Dimana orang dikirim ke luar negeri, lalu dijadikan budak – budak yang dianiaya dan terlibat dalam kejahatan di dalam sebuah pengiriman tenaga kerja yang ilegal,” kata Menko Polhukam Mahfud MD usai rapat di Istana Negara, Jakarta, Selasa (30/5).

Ada 1900 yang dipulangkan ke Indonesia

Mahfud MD menyebut, Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani telah melapor ke Presiden Jokowi mengenai mayat korban TPPO. Katanya, ada 1900 mayat yang dipulangkan ke Indonesia akibat dari TPPO.

“Tadi Pak Benny Rhamdani sudah melapor ke Presiden, dalam 1 tahun saja mayat yang pulang karena TPPO itu mencapai 1900 orang lebih. Khusus di NTT sendiri sejak Januari-Mei di NTT sudah mencapai 55 orang mayat pulang karena perdagangan orang,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Presiden Jokowi memerintahkan untuk merestrukturisasi satgas tim TPPO. Selanjutnya, aparat harus mengambil langkah cepat.

“Kemudian Presiden Jokowi memerintahkan adanya langkah cepat dalam sebulan untuk menunjukan kepada publik, bahwa Negara, Kepolisian, TNI, dan aparat Pemerintah lain itu bertindak cepat dan hadir untuk permasalahan ini” pungkasnya.

Lyta Permatasari

Recent Posts

Pascabanjir Lahar, NaCl 3 Ton Disebar di Langit Kota Padang Sumbar

BADAN Nasional Penanggulanan Bencana (BNPB) kembali menggelar operasi teknologi modifikasi cuaca (TMC) di wilayah Sumatra…

7 hours ago

Ribuan Orang Aksi Bela Palestina di Titik Nol Kilometer Yogyakarta

RIBUAN orang dari berbagai elemen seperti Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) bersama…

8 hours ago

Pesawat Jatuh di BSD City Tangerang, Tiga Meninggal

PESAWAT dengan kode PK-IFP jatuh di Lapangan Sunburst BSD City, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (19/5)…

9 hours ago

CEO SpaceX Lakukan Uji Coba Starlink di Denpasar

CEO SpaceX Elon Musk melakukan proses uji coba layanan internet Starlink di Puskesmas Pembantu Sumerta Klod, Denpasar, Bali. "Ini (Starlink) untuk…

10 hours ago

Gas Giant Tata Surya Kita, Inilah Fakta Menarik Jupiter

Jupiter, planet terbesar di Tata Surya, penuh dengan fakta-fakta menarik yang menunjukkan kehebatannya. Dengan diameter…

10 hours ago

Merkurius, Seperti Apa Planet Terdekat Matahari?

Merkurius, planet terdekat dengan Matahari, adalah dunia yang penuh dengan fakta menarik dan misteri yang…

12 hours ago