Humaniora

Airlangga Hartarto: Pendidikan Perlu Kenalkan Artificial Intelligence

Partai Golkar melalui Golkar Institute kembali membuka Executive Education Program for Young Political Leaders (YPL). Program edukasi Golkar Institute ini merupakan salah satu wadah pendidikan politik bagi pemuda dari berbagai kalangan. YPL angkatan ke-12 dengan tema “Kecerdasan Buatan: Tantangan dan Peluang Bagi Indonesia” dibuka pada Senin (12/6). Pendidikan Golkar Institute kali ini mengedepankan pemanfaatan peluang dari kemajuan Artificial Intelligence.

Pembukaan YPL dihadiri oleh Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Ace Hasan Syadzily, Sekjen DPP Partai Golkar, Lodewijk Freidrich Paulus, dan Anggota Komisi XI DPR RI, Puteri Anetta Komarudin.

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menyampaikan,  teknologi  kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence perlu diperkenalkan melalui pendidikan di Indonesia.

“Oleh karena itu, pendidikan perlu memperkenalkan teknologi AI (Artificial Intelligence) agar negara kita paham dan bisa memanfaatkan keuntungan dan memitigasi resikonya” ujarnya dalam keynote speech pembukaan YPL secara daring.

Airlangga mengatakan, AI merupakan suatu perkembangan yang membantu kegiatan manusia. Bahkan, AI dapat meningkatkan produktivitas global.

“Satu pihak, AI membuat hidup manusia lebih mudah, lebih produktif, lebih berkualitas. Beberapa laporan menyatakan bahwa teknologi AI bisa meningkatkan produktivitas global sebesar 7%” jelasnya.

Pertumbuhan Artificial Intelligence

Ia juga menyebut, seiring berjalannya waktu, pertumbuhan AI menjadi fenomenal.

“Artificial Intelligence secara global besarnya sebesar 65,5 miliar USD di tahun 2020 dan akan tumbuh tetap menjadi 1,58. Ini akan menjadi pertumbuhan yang fenomenal.” jelasnya.

Meski begitu, AI juga masih kerap disalahgunakan, seperti pembuatan berita hoax, pemalsuan identitas, dan lainnya.

Microsoft sendiri, awal tahun ini mengungkap AI yang dapat membuat ulang suara seseorang setelah mendengarkan mereka berbicara hanya selama tiga detik. Ini merupakan bukti kecepatan AI mereplikasi identitas seseorang secara detail.

Pelaku kejahatan internet (cyber crime) dapat memanfaatkan kecerdasan AI tersebut untuk menargetkan korbannya.

Airlangga berharap, peserta pendidikan Young Political Leaders Golkar Institute dapat memanfaatkan kemajuan teknologi, termasuk Artificial Intelligence di masa yang akan datang.

“Diharapkan pelatihan yang diselenggarakan hari ini bisa menghasilkan lulusan Golkar yang berperan penting di mengelola kemajuan teknologi untuk seterusnya” tutupnya.

Young Political Leader akan digelar selama 6 hari ke depan. YPL akan mengundang beberapa pembicara dari kalangan ahli, seperti Tantowi Yahya, Rizal Mallarangeng, dan Puteri Komarudin.

 

Editor: Firda Nursyafira

Addinda Zen

Recent Posts

Cina Berikan Dana untuk Pegawai Turun Berat Badan

Sebuah perusahaan teknologi di China, Insta360, telah meluncurkan program unik untuk mendorong karyawannya menjaga berat…

23 mins ago

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

2 hours ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

14 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

16 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

16 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

17 hours ago