Polhukam

Dave Laksono Beri Catatan yang Harus Diselesaikan Maruli Simanjuntak

Anggota Komisi I DPR RI Dave Laksono memberikan catatan bagi Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) baru, Maruli Simanjuntak. Terutama terkait keamanan di Papua.

Menurutnya, pekerjaan rumah yang harus diselesaikan Maruli Simanjuntak begitu banyak. Mulai dari persoalan keamanan di Papua, kesejahteraan hingga pendidikan bagi para Prajurit TNI

“Dari Dudung, Agus, Maruli ada beberapa masalah-masalah yang belum semuanya terselesaikan,” kata Dave dalam keterangannya dikutip Kamis (30/11/2023), di Jakarta.

Dave mencontohkan, situasi di Papua satu hal, lalu perumahan prajurit, kesejahteraan prajurit dan pendidikan bagi para prajurit TNI.

Dave mengatakan, Komisi I siap bekerja sama dengan KSAD untuk memprioritaskan dan menyelesaikan masalah-masalah tersebut.

“Ini semua menjadi catatan dan juga PR (pekerjaan rumah) yang diwariskan kepada KSAD berikutnya. Dan kami di Komisi I siap bekerja dengan pimpinan TNI dan khususnya TNI AD. Untuk kita bisa mengurai dan menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut yang prioritas,” beber Politisi Fraksi Partai Golkar ini.

Selain itu, ia juga memastikan netralitas TNI menjadi tugas penting bagi KSAD Maruli.

“Hal inilah yang menjadi catatannya dan kita yakin Pak Maruli adalah perwira yang terbaik untuk menempati posisi tersebut. Menjalankan dan menyelesaikan semua tugas-tugasnya itu khususnya TNI,” pungkas Dave.

Sebelumnya Dave Laksono menyebut, menantu Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan itu menjadi salah satu kandidat KSAD menggantikan Jenderal Agus Subiyanto.

Menurutnya, Maruli telah pantas menduduki jabatan KSA). Menurut dia, Letjen Maruli telah menunjukkan kinerja yang baik selama mengabdikan diri di matra Angkatan Darat (AD).

“Beliau telah melampaui sejumlah pendidikan dan berpengalaman memimpin sejumlah posisi dalam tubuh TNI AD,” katanya. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Penelitian UGM Ungkap Konten TikTok Berdampak Penurunan Daya Attention Span

TIM mahasiswa UGM Yogyakarta yang terdiri Rizqi Vazrin (Filsafat), Romdhoni Afif N (Filsafat), Radhita Z…

25 mins ago

BNPB Operasikan Teknologi Modifikasi Cuaca untuk Sukseskan World Water Forum di Bali

BADAN Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan operasi Teknologi Modifikasi Cuaca (TMC) untuk mensukseskan acara World…

60 mins ago

Jokowi Sampaikan Dukacita Atas Meninggalnya Presiden Iran Ebrahim Raisi

PRESIDEN Jokowi menyampaikan dukacita yang mendalam atas meninggalnya Presiden Iran Ebrahim Raisi dan para delegasi…

2 hours ago

Pro Kontra Study Tour Pasca-kejadian Ciater Subang, Ini yang Perlu Diketahui

KECELAKAAN maut terjadi di jalan Jalan Raya Kampung Palasari, Desa Palasari, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang,…

2 hours ago

Industri Linting Kertas Sigaret Indonesia Peluang Besar Ekspor

PEMERINTAH terus mendukung upaya industri yang melakukan inovasi dalam meningkatkan daya saingnya dan memperluas pasar.…

3 hours ago

Gunung Ibu Meletus Lagi, Warga Tujuh Desa Dievakuasi

GUNUNG Ibu di Halmahera Maluku Utara meletus lagi hingga dua kali meletus pada Sabtu (18/5),…

4 hours ago