Home » DWP Kemenag Serahkan Beasiswa Pendidikan kepada 672 Penerima, Ini Rinciannya

DWP Kemenag Serahkan Beasiswa Pendidikan kepada 672 Penerima, Ini Rinciannya

by Junita Ariani
1 minutes read
Beasiswa pendidikan Kemenag

ESENSI.TV - JAKARTA

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kementerian Agama (Kemenag) menyerahkan beasiswa kepada 672 orang penerima. Beasiswa Pendidikan itu diberikan kepada putra putri dari keluarga besar Kemenag di moment Iduladha 1444 Hijriah.

Beasiswa hasil kerjasama Unit Pengumpul Zakat (UPZ) dan DWP Kemenag diserahkan secara simbolis di Kantor Pusat Kemenag, Jakarta, Sabtu (1/7/2023).

Wakil Penasihat DWP Kemenag RI Halimah Zainut Tauhid, mengatakan pemberian dana pendidikan ini, merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.

“Kita berharap, dengan bantuan ini, dapat membawa kebahagiaan dan keceriaan kepada mereka. Serta memberikan semangat dan harapan baru untuk masa depan mereka dalam pendidikan yang lebih baik,” ungkap Halimah.

Beasiswa ini diberikan 2 kali dalam setahun, dan diberikan persemester. Pencairannya dilakukan pada bulan Mei untuk semester pertama dan bulan Desember untuk semester kedua.

Adapun sasaran program ini menurut dia, dibagi dalam beberapa kategori yaitu honorer, yatim, mahasiswa yatim dan mahasiswa honorer.

Baca Juga  Kemenag dan Arab Saudi Sepakat Berlakukan Visa Bio bagi Jemaah Haji 2023

“Setiap anak mendapat biaya pendidikan sebesar Rp800 ribu untuk satu semester. Sehingga beasiswa yang diberikan sebesar Rp537.600.000 persemester atau Rp1.075.200.000 setahun,” terang Halimah.

Ketua DWP Kemenag, Farikhah Nizar Ali menjelaskan,  pembagian beasiswa ini merupakan program kerja DWP tahun 2023. Yaitu Beasiswa Pendidikan untuk yatim dan yatim piatu di lingkungan Kemenag.

“Sumber dananya dari gaji ASN yang dipotong setiap gajian. Itu untuk disalurkan lewat DWP ke putra-putri bapak/Ibu semua. Saling memberi dan menerima, dari kita untuk kita,” ujarnya.

Sementara itu, Wakil Penasihat DWP juga berharap dana Pendidikan ini bisa dipergunakan dengan sebaik baiknya.

“Ibu berharap kalian dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk meningkatkan prestasi belajar kalian dengan lebih baik lagi. Kalian semua sukses dan membanggakan orang tua, bangsa dan agama,” tutupnya. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life