Humaniora

HUT ke-77 Bhayangkara, Puan: Polri Harus Segera Berbenah dan Tingkatkan Pengawasan Internal

Ketua DPR RI Puan Maharani mengucapkan selamat HUT ke-77 Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri). Kiranya Polri semakin profesional dan terus bekerja memberi pelayanan terbaik bagi rakyat.

Dalam momen itu, Puan mengingatkan agar Polri senantiasa menjalankan tugasnya dengan baik dalam berbagai dinamika dan tantangan yang ada. Termasuk saat menghadapi tahun politik jelang Pemilu 2024.

“Dengan profesionalitasnya, saya yakin Polri mampu menjaga tahun politik. Sehingga Pemilu 2024 bisa berlangsung aman, damai, dan gembira,” ungkap Puan dalam keterangan tertulis, di Jakarta, Sabtu (1/7/2023).

Sebagai Ketua DPR, ia berharap isntitusi penjaga keamanan negara ini terus profesional menjalankan fungsi, tugas pokok dan kewajibannya. Memelihara keamanan serta ketertiban masyarakat, menegakkan hukum, memberi perlindungan, pengayoman, serta pelayanan kepada masyarakat.

“Tingkatkan kedisiplinan dan profesionalitas dalam melayani dan menjaga keamanan masyarakat,” ujarnya.

Di momen Hari Bhayangkara, ia pun meminta lembaga tersebut untuk melakukan evaluasi terhadap kinerja-kinerjanya selama ini. Khususnya, dalam satu tahun terakhir.

“Polri harus segera berbenah dan tingkatkan pengawasan internal sehingga dapat lebih maksimal dalam memberi pelayanan kepada rakyat,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Puan juga meminta aparat penegak hukum itu tegas dan tidak tebang pilih dalam menangani kasus hukum. Termasuk pada kasus yang melibatkan anggotanya sendiri.

Tidak hanya itu, ia juga meminta lembaga itu lebih bijaksana menghadapi kasus yang melibatkan orang-orang kecil. Sehingga tidak ada kesan hukum tajam ke bawah.

“DPR berharap lembaga ini mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan dalam menghadapi kasus hukum rakyat kecil yang sangat membutuhkan pengayoman,” ujar Puan.

Ia pun meyakini, lembaga kepolisian ini mampu kembali bersinar setelah sempat diterjang badai belakangan ini. Karena itu, masyarakat harus percaya bahwa masih banyak personel yang berdedikasi dalam memberikan pengabdiannya untuk rakyat dan negara.

“Dengan soliditas dan kerja sama dari seluruh anggotanya, Polri pasti bisa kembali hebat dan berjaya. Dirgahayu ke-77 Polri, salam presisi,” tutup Puan. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

Tiga Nama Populer di Pilkada Jawa Tengah: Hendrar Prihadi, Sudaryono, dan Taj Yasin Maimoen

INDEKS Data Nasional (IDN) merilis hasil survei nama calon Gubernur Jawa Tengah pada Pilkada Serentak…

30 mins ago

Udara Jakarta Masuk Peringkat-5 Dunia Kota Terpolusi

Udara Jakarta masuk peringkat ke-5 dunia sebagai kota yang paling polusi. Sejak hari ini, Jumat…

1 hour ago

Manfaat Memakan Sup Ikan Salmon bagi Pertumbuhan Bayi

Menyediakan nutrisi yang seimbang dan bergizi bagi bayi adalah salah satu prioritas utama bagi setiap…

2 hours ago

Ini Kronologi Polri dan BNN Bekuk Gembong Narkoba Asal Australia di Filipina

POLRI dan Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerja sama dengan Kepolisian Nasional Filipina menangkap gembong narkoba…

2 hours ago

Startup Indonesia Terbanyak Keenam di Dunia, Lokal Siap Go Global

MENTERI Koperasi dan UKM (MenKopUKM) Teten Masduki mengatakan, Indonesia menjadi negara keenam di dunia dengan…

3 hours ago

Panduan Memilih Hewan Kurban, Cara Menyimpan dan Mengolah Daging yang Benar

HARI Raya Iduladha identik dengan hewan kurban. Masyarakat harus jeli dan tidak sembarangan dalam memilih…

3 hours ago