Ekonomi

Karantina Pertanian Belawan Registrasi Kebun Manggis Petani di Sibolangit

Karantina Pertanian Belawan memberikan bimbingan teknis kepada petani tanaman manggis di Sibolangit, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).

Hal ini dilakukan untuk mendorong ekspor manggis dari daerah tersebut. Lantaran, Sibolangit merupakan daerah pengembangan budidaya tanaman manggis di Sumut.

Di samping kondisi tanah yang sesuai, juga pemerintah daerah setempat sangat mendukung. Saat ini luas pengembangan tanaman manggis di Siibolangit sudah mencapai 46 hektare.

“Selama ini buah manggis ini hanya rutin dipasarkan secara domestik. Sekarang sudah berpeluang ekspor yang sangat menjanjikan, ” ungkap Kepala Karantina Pertanian Belawan Lenny Hartati melalaui keterangan pers, Senin (3/4/2023).

Menurut Lenny, sesuai data dari Ketahanan Pangan, dan Hortikultura tahun 2022, produksi buah manggis mencapai 79 ton dari luas lahan 46 hektare.

Dikatakannya, saat ini ada tiga kelompok tani di Sibolangit yang kebun manggisnya sudah teregistrasi, yaitu, kelompok tani Suka Maju, kelompok tani Makmur dan kelompok Tani Bukum.

Selain teregistasi, sambung Lenny, juga sudah ada rumah kemas buah manggis yang sudah diregistrasi Badan Karantina Pertanian (Barantan), yaitu PT Erga Buana Kencana.

“Dengan adanya registrasi kebun dan rumah kemas manggis, nanti akan mudah menembus pasar ekspor,” ujar Lenny.

Terpisah, Kepala Barantan, Bambang menyebutkan pendampingan yang dilakukan ke petani sejalan dengan tugas strategis Mentan untuk mengawal Gratieks. Supaya ekspor komoditas pertanian meningkat.

Di mana produk lokal seperti manggis harus dipacu atau didorong supaya jadi komoditas ekspor.

“Kami akan terus mendorong pelaku usaha meningkatkan kemampuan produksi dan kualitas produknya,” pungkas Bambang. *

#berita viral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

Suku Pedalaman Tersorot Media Asing

Baru-baru ini, media luar menyoroti peristiwa suku pedalaman Indonesia, Suku Togutil, meminta makanan kepada pekerja…

2 hours ago

Apa Itu The Great Red Spot?

Bintik Merah Besar di Jupiter adalah badai kolosal yang mungkin merupakan fenomena paling terkenal dari…

4 hours ago

Rotasi Matahari yang Kian Berubah

Baru-baru ini, para peneliti dari Cina telah membuat penemuan signifikan mengenai rotasi atmosfer Matahari, khususnya…

6 hours ago

Kerjasama Antara UGM dan University of Toronto

Universitas Gadjah Mada (UGM) dan University of Toronto telah menjalin kerjasama untuk memperkuat hubungan akademik…

8 hours ago

Serempetan Motor Berakhir dibunuh….

Tragedi di Indramayu baru-baru ini mencengangkan masyarakat setelah insiden kecelakaan motor berujung pada kematian tragis…

10 hours ago

Sejarah Makam Raga Semangsang

Makam Raga Semangsang adalah salah satu situs bersejarah yang unik dan penuh misteri di Purwokerto,…

12 hours ago