Home » Keindahan Kebun Buah Mangunan Jogja Bagai Negeri di Atas Awan

Keindahan Kebun Buah Mangunan Jogja Bagai Negeri di Atas Awan

by Darmailawati
2 minutes read
Kebun Buah Mangunan Jogja Foto Tur Wisata

ESENSI.TV - MEDAN

Yogyakarta menawarkan begitu ragam tempat menarik yang bisa dikunjungi. Salah satunya kebun buah Mangunan Jogja.

Saat menginap di salah satu hotel di Jalan Malioboro, Yogya kebun buah mangunan masuk dalam daftar tempat wisata di daerah DI Yogyakarta yang tertera di televisi yang berada di lobbi hotel.

Informasi tempat wisata yang dipajang lewat televisi milik hotel tersebut memang cukup membantu sebagai panduan bagi pelancong.

Kebun buah mangunan terletak di Mangunan, Kecamatan Dlingo, Kabupaten Bantul.

Lokasi ini berjarak sekitar 15 km dari ibukota Kabupaten Bantul dan 35 km dari pusat Kota Yogya.

Lokasi ini mulai dibangun oleh Permerintah Kabupaten Bantul pada Tahun 2003 di atas seluas 23,3415 hektare pada ketinggian 150-200m diatas permukaan laut.

Titik ketinggian tersebut membuat kawasan ini memiliki udara yang sejuk serta pemandangan pegunungan seribu.

Pemandangan Sungai Oya yang sangat curam dari puncak bukit kebun buah mangunan terlihat, seperti ular panjang berwarna hijau bening yang indah.

Sawah dan pepohonan mengingatkan kita pada suasana pedesaan yang sejuk dan damai.

Tebing bukit kebun buah mangunan dibatasi dengan pagar sederhana.

Dari bukit ini kita bisa melihat pantai Parangtritis dan kota Bantul dari satu lokasi.

Wisatawan dapat menikmati pemandangan yang sangat indah dari Kebun Buah Mangunan, yaitu Pantai Parangritis pada bagian selatan, pemandangan Kota Bantul yang berada di bagian barat.

Banyaknya populasi monyet yang terdapat di lokasi ini juga menambah daya tarik kebun buah mangunan.

Pada sore hari, cukup banyak anak-anak remaja dan pemuda-pemudi yang berwisata.

Kebun Diselimuti Kabut

Bahkan, menurut pemandu wisata lokal, kebun buah mangunan ini ramai dikunjungi bila hari libur tepatnya dini hari waktu subuh sekitar jam 4.

Baca Juga  Musim Hujan, Berikut 4 Rekomendasi Rafting di Bandung

Untuk apa? Karena banyak pengunjung yang ingin merasakan sensasi serasa berada di atas awan pada jam segitu.

Kabut tebal yang menyelimuti bukit kebun buah pada waktu subuh menyajikan pemandangan yang eksotis.

Saat sore menjelang malam udara di kebun buah mangunan ini semakin dingin. Angin gunung bertiup cukup kencang.

Genta angin yang digantung warung-warung kecil di lokasi wisata kebun buah ini berbunyi syahdu membuat irama yang indah diterpa angin.

Warung-warung kecil yan ada di lokasi ini biasa menyajikan menu-menu sederhana seperti kopi, teh hangat, mie instan, dan nasi goreng.

Menikmati secangkir teh hangatsembari menikmati sapuan angin bisa menjadi pilihan menarik saat mengunjungi kebun buah mangunan ini.

Salah satu keasyikan di kebun buah ini adalah manfaat edukasi terkhusus buat anak-anak sekolah.

Di sini wisatawan bisa mengamati berbagai macam buah-buahan yang ditata dengan apik sesuai dengan kondisi kemiringan bukit mangunan antara lain durian, mangga, rambutan, jambu air, jeruk, sawo, duku, serta manggis.

Di samping itu terdapat pula buah-buahan lain yang jumlahnya relatif sedikit seperti matoa, kelengkeng, jambu biji, cempedak dan belimbing.

Untuk menambah kesejukan selain tanaman buah-buahan terdapat pula tanaman jati, king grass, pagar hidup berupa salak, magium dan pinus.

Sayangnya, saat mengunjungi kebun buah ini, pada saat musim kemarau sehingga pohon buah-buahan itu sedang tak berbuah.*

 

Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral

#beritaterkini

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life