Humaniora

Ngeri… Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online Capai Rp100 T

Hingga triwulan I-2024, pemerintah mencatat transaksi judi online di Indonesia mencapai angka Rp100 triliun. Dana sebesar itu berasal dari transaksi judi online dan pencucian uang. Benar-benar mengerikan.

Hal itu diungkapkan oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi saat konferensi pers, di Jakarta, Jumat (24/05/2024).

“Di kuartal pertama 2024, nilai transaksi judi online telah mencapai Rp100 triliun,” ujar dia.

Data Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat, perputaran uang dari judi online tahun 2023 mencapai Rp327 triliun.

“Indikasi besarnya angka transaksi ini menunjukkan bahwa judi online masih eksis di masyarakat Indonesia,” kata dia.

Kerjasama Masyarakat

Lebih jauh, ia mendorong seluruh untuk bekerja sama dan bergerak cepat memberantas judi online. Tentu saja langkah ini memerlukan kerja sama lintas kementerian dan lembaga, dukungan dari para tokoh dan seluruh komponen masyarakat.

Menurut dia, Kominfo telah mengambil langkah konkret, taktis, dan strategis dalam pemberantasan judi online. Semua pengelola platform digital seperti X, Telegram, Google, Meta, dan Tiktok akan dikenakan denda Rp500 juta per konten. Utamanya jika platform-platform tersebut menayangkan konten judi online.

“Jika tidak kooperatif dalam memberantas judi online di platform Anda, maka saya akan mengenakan denda hingga Rp500 juta per konten. Saya ulangi, saya akan denda Rp500 juta per konten,” tegas Budi.

Peringatan Keras

Ia menambahkan, pemerintah telah memberikan peringatan keras kepada seluruh penyelenggara Internet Service Provider (ISP). Agar setiap izin usaha ISP memastikan tidak lagi memfasilitasi konten judi online.

“Saya ulangi, kami akan mencabut izin internet service provider yang digunakan untuk memfasilitasi permainan judi online. Dan akan mengumumkan nama-nama ISP tersebut,” tambah dia.

Raja H. Napitupulu

Recent Posts

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

9 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

11 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

11 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

12 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

13 hours ago

Dianggap Anti Kritik, Netizen Desak Pembubaran Kominfo

Netizen pengguna media sosial X secara serentak mengeluh dengan rencana Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo)…

14 hours ago