Wisata

Pantai Senipah, Destinasi Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Dekat IKN

Kalimantan Timur tidak hanya akan menjadi provinsi yang semakin diperhitungkan di Indonesia, bahkan dunia, karena menjadi Ibu Kota Nusantara (IKN).

Sejumlah wilayah di provinsi ini juga telah mulai diangkat untuk menjadi destinasi wisata yang dapat menjadi lokasi liburan bagi masyarakat dan investasi bagi pemilik modal.

Jika sebelumnya, kamu sering mendengar ada Gunung Boga atau gunung embun, Kabupaten Paser Kalimantan Timur (Kaltim) ternyata masih menyimpan potensi wisata memesona, salah satunya Pantai Senipah yang berada di Desa Senipah Kecamatan Tanjung Harapan.

Menurut Pendamping desa setempat, Darwansa, keindahan pantai Senipah tidak kalah dibanding pantai-pantai lain yang kerap dijadikan objek kunjungan para wisatawan di Kaltim.

“Kalau dibanding pantai Nipah-Nipah di Penajam, masih lebih bagus pantai Senipah,” ucapnya di Tanah Grogot, Selasa (26/3/2024), seperti dilansir dari Info Publik.

Darwansa menceritakan, banyak warga dari Desa Senipah memiliki kekerabatan dengan warga Balabalagan, sebuah pulau eksotik yang secara geografis dekat dengan Kabupaten Paser, namun secara administratif berada dalam Pemerintah Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat.

“Banyak warga desa Senipah yang berprofesi sebagai nelayan berlayar sampai pulau Balabagan,” kata Darwansa.

Keseriusan masyarakat setempat untuk mengelola potensi wisata tersebut terlihat dari rencana pembentukan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis).

Darwansa mengakui memang dari segi infrastruktur jalan, masih perlu adanya perbaikan untuk menuju ke sana.

Untuk bisa sampai ke pantai Senipah, jika menggunakan transportasi air, bisa memakan waktu empat sampai lima jam dari pelabuhan Senaken Tanah Grogot. Sedangkan melalui jalur darat akan memakan waktu lebih lama.

Kendala akses jalan membuat Darwansa harus melewati jalur Binturung, Pamukan Utara, Kabupaten Kota Baru, Kalimantan Selatan.

Ia berharap ada peningkatan jalan menuju pantai Senipah.

Primadona Wisatawan

Ia berharap kedepan, Desa Senipah bisa jadi primadona kunjungan wisatawan jika melihat potensi keindahan alamnya dan kearifan lokal masyarakat setempat.

“Masyarakat di Senipah berharap infrastruktur jalan, listrik dan jaringan internet yang menjadi kendala selama ini bisa segera teratasi,” harapnya.

Pelaksana TUgas (Plt) Kepala Dinas Pemuda Olaharga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Paser, Romif Erwinadi, mengatakan Pemkab Paser siap memfasilitasi Pokdarwis di desa itu.

Sementara Kabid Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Paser, Asnawi mengatakan pada 2023 terdapat program pembangunan ruas jalan Random menuju Senipah.

Diharapkan dengan peningkatan akses jalan potensi wisata di desa itu bisa dikembangkan oleh masyarakat setempat sehingga mampu mendatangkan kemajuan ekonomi di desa setempat.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Kemenhan Minta Tambahan Dana Selesaikan Masalah Papua, Aktivis Khawatir akan Perpanjang Konflik

KEMENTERIAN Pertahanan mengajukan penambahan anggaran khusus untuk menyelesaikan konflik di Papua, langkah yang dikecam oleh…

2 hours ago

Relevansi Pemikiran Jean-Jacques Rousseau dengan Ki Hadjar Dewantara

Pandangan revolusioner Jean-Jacques Rousseau tentang pendidikan dalam karyanya "Emile" memiliki banyak kesamaan dengan pemikiran Ki…

2 hours ago

Gubernur Malut Ditetapkan Jadi Tersangka Suap dan Gratifikasi

Mantan Gubernur Maluku Utara (Malut) Abdul Gani Kasuba ditetapkan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka. Kasuba didakwa…

3 hours ago

Makna Kenaikan Yesus Kristus ke Surga Bagi Umat Kristen

Bagi umat Kristen, Hari Kenaikan Yesus Kristus ke surga memiliki makna yang sangat penting dan…

5 hours ago

Sinopsis Film Vina: Upaya Mendorong Penegakan Hukum Secara Benar

Film Vina: Sebelum 7 Hari memberikan nuansa positif atas upaya penegakan hukum secara benar. Film…

6 hours ago

Dorong Ekonomi Hijau, Kementerian Investasi Hibahkan Tiga Bus Listrik ke UGM

KEMENTERIAN Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) menghibahkan tiga unit bus listrik kepada Universitas Gadjah Mada…

14 hours ago