Home » Pemerintah Terbitkan Buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital 2030

Pemerintah Terbitkan Buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital 2030

by Erna Sari Ulina Girsang
1 minutes read
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto (kedua dari kiri) membuka  acara Diseminasi Buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomoni Digital 2030 di Jakarta, di Jakarta, kemarinm Kamis (7/12/2023). Foto: IG airlanggahartarto_official

ESENSI.TV - JAKARTA

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto (kedua dari kiri) membuka  acara Diseminasi Buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomoni Digital 2030 di Jakarta, di Jakarta, kemarinm Kamis (7/12/2023).

Airlangga mengatakan buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital adalah agenda transformasi digital nasional.

Buku tersebut, jelasnya, akan menjadi pedoman bagi Kementerian dan Lembaga serta pemangku kepentingan lainnya dalam melaksanakan pengembangan ekonomi digital serta menjadi rujukan dalam menentukan posisi Indonesia di dunia internasional.

Dia mengatakan langkah ini sejalan dengan Digital Economy Framework Agreement (DEFA) yang didorong Indonesia untuk menjadi satu-satunya ekosistem perjanjian perdagangan dunia yang ada di sektor digital.

“Buku ini adalah quick win atau program percepatan dan dibagi dalam sejumlah fase krusial,” jelar Menko Perekonomian Airlangga dalam akun IGnya, airlanggahartarto_official, Jumat (8/12/2023).

Baca Juga  AMPI Tegak Lurus Dukung Airlangga Hartarto

“Untuk itu kita perlu mendorong Indonesia ke tahap ‘lead’ pada tahun 2045 mendatang dan untuk itu terdapat sejumlah aspirasi dan target yang ditetapkan.”

“Di antaranya peningkatan daya saing digital Indonesia yang semula berada pada peringkat ke-51 di tahun 2022 menjadi peringkat ke-20 di tahun 2045, serta kontribusi ekonomi digital yang harus mencapai 20% terhadap PDB,” jelasnya.

Acara itu juga dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Bapak Budi Arie Setiadi serta Menteri Perdagangan Bapak Zulkifli Hasan.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H. Napitupulu

 

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life