Categories: Nasional

Promosikan Budaya, KJRI Frakfurt Adakan Bali Weekend Karlsruhe

KJRI Frankfurt bekerja sama dengan Kelas Anak Indonesia (KAI) Karlsruhe dan Avant Garde Exclusive. Menyelenggarakan Bali Weekend Karlsruhe di Stephanplatz, Karlsruhe, Baden-Württemberg pada Sabtu (08/07).

Kegiatan ini merupakan program rutin tahunan dalam rangka promosi Indonesia dalam bentuk panggung seni budaya, bazaar kuliner Nusantara. Serta promosi kerajinan dan produk-produk UMKM Indonesia. Dalam rangka sosialisasi penyelenggaraan Pemilu 2024. Hadir pula Panwaslu LN Frankfurt yang memberikan konsultasi melalui booth/meja informasi.

Pada acara pembukaan, wakil dari KAI Karlsruhe, Bapak Jürgen dan Ibu Erien Pscheidt serta wakil Pemerintah Kota Karlsruhe, Herr Andreas Mangold yang mewakili Wali Kota Karlsruhe. Menyampaikan sambutan tentang arti penyelenggaraan Bali Weekend 2023 sebagai sebuah kegiatan kolaborasi bersama yang perlu terus dijaga keberlanjutannya.

Bali Weekend Karlsruhe, Bentuk Kerja Sama Indonesia-German

Konjen RI Frankfurt, Acep Somantri, merasa kagum atas penyelenggaraan Bali Weekend 2023 yang lebih besar dan lebih meriah dari sebelumnya. Dan memberikan apresiasi kepada KAI Karlsruhe dan Pemerintah Kota Karlsruhe. Selanjutnya, diharapkan bahwa hal ini bisa diteruskan dalam bentuk kerja sama Indonesia-Jerman di bidang lainnya yang lebih luas dan konkret. Upaya yang dilakukan oleh KAI Karlsruhe menjadi pondasi penting. Dan dapat menjadi contoh bagi kelompok masyarakat Indonesia lainnya, khususnya yang berada di wilayah kerja KJRI Frankfurt.

Sekitar 1.000 orang pengunjung hadir menikmati pertunjukan seni budaya dan makanan khas Indonesia. Berbagai pertunjukan yang ditampilkan tidak hanya berupa tari tradisional dan kesenian khas Bali. Namun juga termasuk penampilan dari anak-anak KAI Karlsruhe, permainan angklung, dan lagu-lagu daerah Indonesia.

Dalam upacara pembukaan telah ditampilkan Tari Puspanjali untuk memberi penghormatan pada para tamu. Kemudian ada pula Tari Bali Jauk dan Tari Topeng Tua, keduanya merupakan tari tunggal yang memikat para pengunjung dengan kostum/busana yang megah, pernak pernik yang unik (kuku jari panjang dan topeng kayu), serta gerakan yang tegas dan cepat. Masing-masing tarian memiliki keunikan filosofi dan koreografi.

Sajian Makanan Indonesia di German

Pengunjung juga dimanja dengan penampilan Tari Payung (Jawa Barat), Tari Cendrawasih (Bali), Tari Piring (Sumatra Barat), Tari Panji Semirang (Bali), dan Tari Poco-Poco.

Bazaar Bali Weekend Karlsruhe menyajikan berbagai makanan khas, jajanan tradisional, kerajinan dan produk-produk UMKM Indonesia. Berbagai menu tradisional Indonesia dapat ditemui seperti Nasi Kuning, Nasi Padang, Nasi Campur Bali, Gado-Gado, Batagor dan Siomay, Mie Ayam, Lontong Sayur, Sate Ayam, dll. Begitu pula halnya dengan minuman dan jajanan Indonesia seperti Es Cendol Cincau, Jamu, Bubur Pacar Cina, Putu Ayu, Ketan Srikaya, Lapis Legit, Risoles, dll yang tersedia sepanjang acara.

Antrian pengunjung yang ingin menikmati makanan dan minuman hampir tidak pernah terputus. Dalam sebuah kesempatan, Konjen RI Frankfurt turut serta membantu vendor menyajikan Es Cendol kepada sejumlah pengunjung.

Editor: Nabila Tias Novrianda/Addinda Zen

Administrator Esensi

Recent Posts

Kekalahan PRX di VCT Champions Los Angeles dalam Laga Valorant

E-sport Valorant semakin menarik minat Gen Z. Berbagai turnamen tingkat internasional yang diikuti Gen Z…

3 hours ago

King of Pasific, Paper Rex. Tim Valorant Korsel

Tim Paper Rex berhasil memenangkan VCT Pacific dengan kemenangan yang mendebarkan, dinobatkan sebagai "King of…

5 hours ago

Peneliti Mengungkap Semakin Sulit untuk Tertawa

Penelitian terbaru mengungkap bahwa menjadi dewasa itu rumit dan semakin sulit untuk tertawa seiring bertambahnya…

7 hours ago

Kajian Kemnaker Terkait Tapera Ojol

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) saat ini sedang mengkaji kemungkinan penghasilan driver ojek online (ojol) dipotong untuk…

9 hours ago

Peraturan Baru Beli Gas 3KG dengan KTP

Mulai 1 Januari 2024, pemerintah akan memberlakukan kebijakan baru terkait pembelian gas elpiji 3 kg…

23 hours ago

Kylian Mbappe Bergabung Real Madrid

Kylian Mbappe, bintang sepak bola asal Prancis, dikabarkan akan bergabung dengan Real Madrid pada musim…

1 day ago