Humaniora

Resmikan Dua Rumah Sakit TNI, Presiden: Perluas Akses Pelayanan

Dua rumah sakit milik TNI yakni Rumah Sakit (RS) Tk.III Brawijaya dan RS Angkatan Laut Tk.II dr. Soekantyo Jahja, siap untuk digunakan masyarakat.

Hal itu ditandai dengan diresmikannya kedua rumah sakit tersebut oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), Minggu (22/10/2023).

“Alhamdulillah hari ini akan kita resmikan dua rumah sakit TNI. Yaitu RS Tk.III Brawijaya dan RS Angkatan Laut Tk.II dr. Soekantyo Jahja. Siap untuk dimanfaatkan,” ucap Presiden dalam sambutannya di Rumah Sakit Tk.III Brawijaya, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.

Adapun kapasitas tempat tidur serta sejumlah fasilitas kesehatan di RS Tk.III Brawijaya telah ditingkatkan. Seperti bed, peralatan lebih modern, dan fasilitas pelayanan juga lebih lengkap.

“Dengan berbagai penambahan fasilitas tersebut, kemampuan RS Tk.III Brawijaya telah ditingkatkan,” ujarnya.

Kepala Negara juga berharap, pihak RS dapat memperluas akses pelayanan kesehatan sehingga tidak hanya untuk prajurit TNI, tetapi juga untuk masyarakat umum.

“Penambahan fasilitas kesehatan ini sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada prajurit dan juga masyarakat umum. Memberikan akses pelayanan kesehatan makin luas dan makin terbuka terhadap para prajurit TNI dan seluruh masyarakat kita,” imbuhnya.

Ia berpesan agar RS dengan fasilitas yang cukup bagus tersebut dapat dimanfaatkan untuk melayani para prajurit TNI dan seluruh lapisan masyarakat.

“Dengan pelayanan yang cepat, aman, dan nyaman,” jelasnya.

Turut mendampingi Presiden yakni Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.

Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Abdullah Azwar Anas.

Turut juga Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Menag: Tidak ada Penyalahgunaan Tambahan Kuota Haji

Polemik mengenai tambahan kuota haji kembali mencuat setelah anggota Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR RI…

1 hour ago

Pertandingan Euro 2024, Belanda Perancis 0-0

Pada pertandingan Euro 2024, tim nasional Belanda akan menghadapi Prancis dalam laga penyisihan Grup D.…

14 hours ago

Pengguna Mobil Listrik ingin Kembali ke Mobil Bensin

Hampir 50 persen pembeli mobil listrik mempertimbangkan untuk kembali ke mobil bensin. Fenomena ini terjadi…

17 hours ago

Orang yang Percaya dengan Zodiak Cenderung Narsis

Sebuah penelitian terbaru mengungkapkan bahwa orang yang percaya pada zodiak cenderung memiliki kecerdasan yang lebih…

19 hours ago

Penemuan Cairan Metanol di Titan, Indikasi Alien

Penemuan terbaru mengungkapkan adanya cairan metanol di bulan Saturnus, Titan, yang memunculkan spekulasi tentang kemungkinan…

21 hours ago

Pemerhati Pariwisata: Menparekraf Harus Perhatikan Tantangan dan Peluang Wisata

Para pemerhati pariwisata di Indonesia meminta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno untuk memperhatikan…

22 hours ago