Polhukam

Sandiaga Resmi Mengundurkan Diri dari Gerindra, Masuk ke PPP?

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan bahwa ia telah mengundurkan diri dari Gerindra. Bahkan dirinya telah menyampaikan permohonan maaf kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.

“Intinya, tadi juga sudah mohon pamit,” ujar Sandiaga.

Hal itu dikatakan Sandiaga di kediaman Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, di Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (23/4/2023).

Permohonan pamit tersebut juga dibenarkan oleh Dasco, Menurutnya, Sandiaga Uno sudah menyampaikan permohonan maaf kepada Prabowo Subianto.

“Pak Sandi juga sudah menyampaikan beberapa hal, terutama permintaan maaf kepada Ketua Umum,” ujar Dasco.

Sebelum berpamitan, Dasco mengungkapkan bahwa Sandiaga Uno juga sudah menyampaikan secarik surat untuk Gerindra. Namun, ia belum membuka surat tersebut. Prabowo lah yang akan membuka surat dari Sandiaga Uno.

“Suratnya belum saya buka. Nanti kalau kita sudah buka. Kan mesti ketua umum yang buka,” ucap Dasco dikutip dari Antara.

Ia membenarkan bahwa Sandiaga telah mengundurkan diri dari Gerindra dan akan bertugas di partai lain.

“Selanjutnya, Pak Sandi akan menempuh atau menjalani tugas-tugas baru di tempat lain,” tuturnya.

Sebelumnya, Plt Ketua Umum PPP, Mardiono mengumumkan bahwa Sandiaga bergabung sebagai kader PPP menunggu pelepasan resmi Sandiaga dari Gerindra oleh Prabowo Subiatno.

Mardiono menyebut belum membahas terkait peluang Sandiaga menjadi cawapres Anies Baswedan. Dia menegaskan Sandi secara resmi belum bergabung menjadi kader PPP.

Isu kepindahan Sandiaga dari Gerindra ke Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sudah mencuat dalam beberapa waktu terakhir. Kabar kepindahan Sandi itu sempat disampaikan Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad.

Sandiaga beberapa kali menegaskan dirinya akan tunduk pada partai nya dan mendukung pencalonan Prabowo Subianto sebagai presiden. Namun, ia sering hadir dalam acara PPP. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

Junita Ariani

Recent Posts

8 Negara dengan Hukuman Mati Tertinggi

Pada tahun 2024, laporan terbaru menunjukkan bahwa sepuluh negara dengan tingkat hukuman mati tertinggi masih…

3 hours ago

Fokus Utama Taiwan terhadap Shang-Ri La Dialogue

Pertemuan Shangri-La Dialogue 2024 yang berlangsung di Singapura menyoroti beberapa isu penting, termasuk fokus Taiwan…

7 hours ago

Pertemuan ke-49 ASEAN Audit Committee

Pertemuan ke-49 ASEAN Audit Committee (AAC), para anggota dari 10 negara anggota ASEAN dan Timor…

9 hours ago

Resmi Pensiun, David Beckham Sekarang Bertani dan Beternak

David Beckham, mantan bintang sepak bola, kini menjalani kehidupan yang berbeda setelah pensiun. Terkenal karena…

11 hours ago

Dukung Penjual Kopi Keliling, Kapal Api Group Sumbang 1M

Kapal Api Group telah mengumumkan komitmennya untuk mendukung para pedagang kopi keliling dengan menyumbangkan dana…

23 hours ago

ISEI Fasilitasi Sosialisasi LPS – Industri Asuransi

Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) memfasilitasi upaya sosialisasi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dan…

24 hours ago