Nasional

Sekitar 500 Pengungsi Rohingya Tiba Aceh Pekan Ini, UNCHR Masih Cari Lokasi Penampungan

Ratusan pengungsi Rohingya dari Myanmar yang tiba di Kabupaten Pidie, Aceh masih ditempatkan di penampungan sementara di pinggir laut hingga hari ini, Senin (20/11/2023).

Pejabat United Nations High Commisioner For Refugees (UNHCR), Munawaratul Makhya mengatakan pengungsi ditampung di lokasi sementara sambil menunggu hasil koordinasi dengan pejabat pemerintah setempat untuk memfasilitasi tempat penampungan bagi para pengungsi.

“Semalam mereka (pengungsi Rohingya) sudah dipindahkan ke tempat penampungan sementara di pinggir laut. Saat ini kami sedang rapat untuk koordinasi lebih lanjut,” jelas Munawaratul Makhya, seperti dilansir dari NU Online, Senin (20/11/2023).

Untuk saat ini, dia mengatakan lokasi penampungan Rohingya di Mina Raya, Padang Tiji sudah mencapai batas kuota pengungsi sehingga pihaknya harus mencari lokasi lain untuk menampung sejumlah pengungsi tersebut.

Tiga Kapal Bawa 500 Pengungsi

Tidak hanya di Pidie, pihak UNHCR juga menyebutkan pada hari yang sama ada 3 kapal yang mendarat dengan total kurang lebih 500 pengungsi.

Di antaranya, Pidie, Bireun, dan Aceh Timur.

“Ini merupakan gelombang ke empat pada pekan ini,” Munawaratul Makhya.

Sebanyak 220 etnis Rohingya kembali mendarat di Pantai Kulee, Pidie, Aceh pada Ahad (19/11/2023). Dari hasil pendataan sementara, jumlah warga Rohingya yang terdampar sebanyak 220 orang.

Di antaranya 79 perempuan dewasa, 68 lelaki dewasa, dan 73 anak-anak. Panglima Laot Pidie, Hasan Basri, mengatakan mereka tiba di kawasan pesisir pukul 03.00 WIB dan sudah berada di pekarangan meunasah.

“Saat mereka mendarat di pantai kebetulan tidak ada penghuni sedang kosong, sehingga mereka berjalan kaki sekitar 2 kilo untuk sampai ke meunasah. Saat di meunasah baru lah warga mengetahui,” kata Hasan Basri.

Sementara itu, Camat Batee, Ihsan mengatakan, untuk sementara waktu para pengungsi etnis Rohingya tersebut sudah diberikan pertolongan obat-obatan serta bantuan makanan.

Ratusan Muslim Rohingya telah tiba di provinsi Aceh dalam beberapa hari terakhir, dengan total populasi lebih dari seribu, setelah bertahun-tahun Rohingya melarikan diri dari Myanmar ke Bangladesh yang mayoritas penduduknya Muslim atau dengan perahu kayu ke Malaysia, Indonesia dan Thailand.

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Raja H. Napitupulu

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Tanggapan Polda Metro Jaya terkait Suami BCL Tiko

Polda Metro Jaya memberikan tanggapan terkait kasus penggelapan dana yang menyeret nama suami penyanyi Bunga…

11 hours ago

Menuju Pilkada Serentak 2024

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Indonesia dihadapkan pada sejumlah tantangan signifikan yang dapat…

13 hours ago

Gen Z dan Kepedulian Terhadap Lingkungan

Generasi Z merupakan kelompok yang semakin peduli terhadap isu-isu lingkungan dan keberlanjutan, termasuk dalam industri…

15 hours ago

Jenderal TNI: Masyarakat Sipil bisa Pergi bantu Palestina

Jenderal TNI Agus Subiyanto baru-baru ini mengungkapkan bahwa masyarakat sipil Indonesia bisa berperan membantu Palestina…

15 hours ago

OPM Bakar Supir Taksi di Paniai

Pada tanggal 11 Juni 2024, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang terkait dengan Organisasi Papua Merdeka…

17 hours ago

Cina Berikan Dana untuk Pegawai Turun Berat Badan

Sebuah perusahaan teknologi di China, Insta360, telah meluncurkan program unik untuk mendorong karyawannya menjaga berat…

19 hours ago