Humaniora

Wamenkeu Paparkan Fungsi Utama Dunia Akademik: Kami Perlu Kajian Penelitian

Wakil Menteri Keuangan atau Wamenkeu, Suahasil Nazara, menegaskan pentingnya civitas akademika dalam pembangunan di negara ini.

Civitas akademika berperan dalam melakukan kajian penelitian dan analisis evidence based. Memberi masukan/kritik secara konstruktif, mengawasi pelaksanaan pembangunan, serta aktif sebagai agent of change.

“Ini fungsi utama dunia akademik. Kami di pemerintahan sangat memerlukan kajian penelitian, masukan, dan juga analisis evidence dan knowledge tersebut,” jelas Wamenkeu, dikutip Sabtu (30/9/2023).

Sebelumnya, Wamenkeu memberikan kuliah umum di Universitas Lambung Mangkurat, Kalimantan Selatan, Jumat (29/9/2023).

Dalam kuliah umum tersebut, Suahasil berharap civitas akademika mampu memberi masukan/kritik secara konstruktif terhadap kebijakan-kebijakan pemerintah.

“Beri masukan, beri kritik pakai data. Pakai pemahaman, pakai teori. Kritik yang diberikan dengan baik pasti bisa diterima dengan baik,” lanjutnya.

Civitas akademika juga berperan terhadap pengawasan pelaksanaan pembangunan secara bersama-sama. Untuk menjaga akuntabilitas demi tujuan kesejahteraan bersama.

“Pelaksanaan pengawasan ada tata kelolanya. Tapi kampus tetap bisa melakukan pengawasan, (dengan) melihat fenomena yang ada di masyarakat. Menyampaikan kepada pengambil kebijakan apa yang dilihat,” kata Wamenkeu.

Terakhir, Wamenkeu mengatakan bahwa civitas akademika harus aktif sebagai Agent of Change. Tidak hanya sebagai penggagas tetapi juga pelaku perubahan untuk mengembangkan daerahnya masing-masing.

“Kampus memang kita maksudkan untuk itu (agent of change). Karena itu kehidupan kampus menjadi sangat penting. Bahkan kami di Kementerian Keuangan berusaha mendukung semua kampus,” jelas Suahasil. *

#beritaviral
#beritaterkini

Email : junitaariani@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang/Radja H Napitupulu

Junita Ariani

Recent Posts

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

1 hour ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

13 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

15 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

15 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

16 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

17 hours ago