Home » 7 Solusi Terbaik untuk Masalah Jerawat di Kulitmu. Pasti Ampuh!

7 Solusi Terbaik untuk Masalah Jerawat di Kulitmu. Pasti Ampuh!

by Raja H. Napitupulu
2 minutes read
Jerawat

Kamu pernah jerawatan? Pasti gak nyaman ya. Karena jerawat sering timbul di wajah yang menjadi hal pertama diperhatikan orang sekitar.

Berikut ini, ada 7 solusi terbaik bagi kamu yang bermasalah dengan jerawat. Semoga cocok untuk kamu.

  1. Kenali Jenis Kulitmu

Kamu perlu mengenali jenis kulitmu terlebih dahulu. Apakah kulitmu kering, berminyak, kombinasi, atau sensitif?

Sebab setiap jenis kulit punya karakteristik berbeda, dan produk yang cocok buat kulit kering belum tentu tepat untuk kulit berminyak, dan sebaliknya.

  1. Cari Produk yang Sesuai dengan Jenis Kulitmu

Setelah tahu jenis kulitmu, sekarang saatnya mencari produk perawatan kulit yang mengandung bahan aktif untuk mengatasi jerawat.

Bahan-bahan seperti asam salisilat, asam glikolat, retinol, atau benzoyl peroxide adalah contoh bahan aktif yang sering digunakan dalam produk perawatan kulit untuk jerawat.

  1. Konsultasi dengan Dokter Kulit

Lebih baik, sebelum menggunakan produk perawatan kulit untuk jerawat, kamu bisa konsultasikan ke dokter kulit atau dermatologis. Agar bisa mendapatkan saran yang lebih spesifik sesuai kondisi kulitmu.

Termasuk memberikan rekomendasi produk perawatan kulit yang lebih tepat dan mungkin bahkan memberikan resep obat jerawat jika diperlukan.

  1. Jangan Lupa Periksa Label Produk

Selalu periksa label produk sebelum membeli, ya, Sobat Esensi. Pastikan produk perawatan kulit yang akan kamu gunakan sudah terdaftar di BPOM atau badan pengawas obat dan makanan di negara kita.

Baca Juga  Pecinta Kopi Wajib Coba! 10 Kafe Kekinian Instagramable di Jakarta yang Bikin Followers Kepoin Feedmu

Kamu juga bisa memeriksa kandungan produk apakah ada bahan-bahan yang bisa memicu jerawat atau alergi pada kulitmu.

  1. Harus Sabar

Sabar, Sobat Esensi! Mengatasi jerawat membutuhkan waktu dan proses. Jadi, ketika mencoba produk baru, beri waktu beberapa minggu atau bahkan beberapa bulan untuk melihat hasilnya.

Intinya, jangan cepat menyerah jika belum ada perubahan yang signifikan.

  1. Cobain Aplikasikan Beberapa Produk Perawatan Kulit

Kamu juga bisa mencoba teknik mengaplikasikan beberapa produk perawatan kulit dalam urutan tertentu. Misalnya, mencuci muka, lalu kamu bisa mulai dengan essence, kemudian serum, dan diakhiri dengan pelembap.

Ini sering disebut dengan teknik layering. Tujuannya, untuk memaksimalkan manfaat dari setiap produk dan membantu mengatasi masalah kulit lebih efektif.

  1. Perhatikan Hasilnya pada Kulitmu

Terakhir, ketika mencoba produk perawatan kulit baru, selalu perhatikan reaksi kulitmu. Jika ada tanda-tanda iritasi, kemerahan, atau gatal-gatal, segera hentikan penggunaan produk tersebut.

Kemungkinan, kulitmu kurang cocok dengan bahan-bahan di dalamnya.

Selalu konsisten dalam perawatan kulitmu dan tetap positif! Jerawat itu nggak selamanya, Sobat Esensi.

Semoga artikel ini membantu kamu menemukan produk perawatan kulit yang tepat dan memberikan kulit glowing yang kamu impikan!

You may also like

Copyright © 2022 Esensi News. All Rights Reserved

The Essence of Life