Nasional

Begini Penampakan Banjir di Merauke Papua Selatan, 2.762 Warga Kena Dampak

PERISTIWA banjir terjadi di Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan. Peristiwa ini dipicu hujan dengan intensitas tinggi yang terjadi pada hari Selasa (7/5) lalu, pukul 16.00 WIT.

Berdasarkan data yang diterima BNPB, sebanyak empat desa di Kecamatan Kurik terdampak. Adapun lokasinya terletak di Desa Sumber Mulya, Desa Telaga Sari, Desa Sumber Rejeki dan Desa Wapeko.

Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, Ph.D. mengatakan, dari data yang diterima BNPB, sebanyak 851 KK atau 2.762 warga terdampak.

“Adapun kerugian materil yang terjadi akibat peristiwa ini, sebanyak 836 unit rumah rusak ringan, enam unit rumah rusak sedang dan 485 ha lahan pertanian terdampak dengan tinggi muka air berkisar 20-80 sentimeter,” katanya dalam siaran pers, Kamis, 23 Mei 2024.

Dia mengatakan, kondisi terkini, banjir dilaporkan sudah surut. Status tanggap darurat sudah diterbitkan oleh Bupati Merauke di empat Desa terdampak yang berlaku sejak 13 Mei sampai 25 Mei 2024.

BPBD Kabupaten Merauke bersama TNI, Polri dan semua unsur terkait sudah melakukan penanganan, pendataan, pengamanan serta pemberian bantuan logistik untuk warga yang terdampak.

“BNPB menimbau pemerintah daerah dan masyarakat agar tetap selalu waspada terhadap banjir susulan, hingga status tanggap darurat berakhir,” ungkapnya.

Nazarudin

Recent Posts

8 Negara dengan Hukuman Mati Tertinggi

Pada tahun 2024, laporan terbaru menunjukkan bahwa sepuluh negara dengan tingkat hukuman mati tertinggi masih…

4 hours ago

Fokus Utama Taiwan terhadap Shang-Ri La Dialogue

Pertemuan Shangri-La Dialogue 2024 yang berlangsung di Singapura menyoroti beberapa isu penting, termasuk fokus Taiwan…

8 hours ago

Pertemuan ke-49 ASEAN Audit Committee

Pertemuan ke-49 ASEAN Audit Committee (AAC), para anggota dari 10 negara anggota ASEAN dan Timor…

10 hours ago

Resmi Pensiun, David Beckham Sekarang Bertani dan Beternak

David Beckham, mantan bintang sepak bola, kini menjalani kehidupan yang berbeda setelah pensiun. Terkenal karena…

12 hours ago

Dukung Penjual Kopi Keliling, Kapal Api Group Sumbang 1M

Kapal Api Group telah mengumumkan komitmennya untuk mendukung para pedagang kopi keliling dengan menyumbangkan dana…

1 day ago

ISEI Fasilitasi Sosialisasi LPS – Industri Asuransi

Pengurus Pusat Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) memfasilitasi upaya sosialisasi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dan…

1 day ago