Categories: Ekonomi

IHSG Berlanjut Menguat Kamis 27 April, Analis: Beli 4 Saham Ini

IHSG dibuka di zona hijau pada perdagangan hari ini, Kamis (27/4/2023) melanjutkan penguatan indeks saham kemarin.

Pada pukul 11.11 WIB, sejak IHSG dibuka, nilainya telah naik 0,21 persen atau 14,04 poin ke posisi 6.924,49.

Berdasarkan data Yahoo Finance, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) telah bergerak  di sekitar 6.877,65 – 6.935,30.

Dalam satu tahun terakhir atau selama 52 minggu terakhir, indeks saham di pasar dalam negeri telah bergerak di sekitar 6.509,88 – 7.377,50.

IHSG ditutup menguat tajam sebesar 1,29 persen atau 88,34 poin ke posisi 6.910,15 pada perdagangan hari ini, Rabu (26/4/2023).

Investor tampaknya menambah koleksi saham dan investasinya, di hari pertama transaksi setelah bursa saham tutup selama libur Lebaran.

Pasar saham domestik ditutup selama Cuti Bersama Lebaran sepanjang satu sepekan ini.

Pasar saham domestik ditutup sejak tanggal 19 April untuk mengikuti Cuti Bersama Perayaan Idulfitri 1444 Hijriah hingga tanggal 25 April.

Setelah dibuka di level 6.905,55 tadi pagi, IHSG menguat dari posisi di hari terakhir sebelum libur Lebaran, yaitu 6.821,81.

IHSG ditransaksikan di level terendah 6.828,57 dan tertinggi di posisi 6.910,1 sepanjang hari ini.

IHSG ditutup diteritori positif menyusul peningkatan pembelian saham oleh investor.

Rekomendasi Saham

Ini dia empat saham yang direkomendasikan analis RHB Sekuritas Indonesia, Muhammad Wafi, untuk dibeli hari ini.

Namun, ingat, rekomendasi ini sifatnya disclaimer on alias keputusan dan konsekuensi ditangung oleh investor.

Jadi, pahami dulu keuntungan dan risikonya sebelum melakukan transaksi.

ADRO (3100): Shariah-Compliant
Call: BUY
Outlook: Breakout 3050
Levels: 3260, 3520
Exit: Below 2860

KLBF (2080): Shariah-Compliant
Call: BUY
Outlook: Breakout 2060
Levels: 2150, 2220
Exit: Below 2030

ITMG (33875): Shariah-Compliant
Call: BUY
Outlook: Breakout 33700
Levels: 35375, 38025
Exit: Below 32250

MNCN (595): Shariah-Compliant
Call: BUY
Outlook: Breakout 585
Levels: 620, 655
Exit: Below 565

Email: ernasariulinagirsang@esensi.tv
Editor: Erna Sari Ulina Girsang

#beritaviral
#beritaterkini

Erna Sari Ulina Girsang

Recent Posts

Tanggapan Polda Metro Jaya terkait Suami BCL Tiko

Polda Metro Jaya memberikan tanggapan terkait kasus penggelapan dana yang menyeret nama suami penyanyi Bunga…

14 hours ago

Menuju Pilkada Serentak 2024

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Indonesia dihadapkan pada sejumlah tantangan signifikan yang dapat…

16 hours ago

Gen Z dan Kepedulian Terhadap Lingkungan

Generasi Z merupakan kelompok yang semakin peduli terhadap isu-isu lingkungan dan keberlanjutan, termasuk dalam industri…

18 hours ago

Jenderal TNI: Masyarakat Sipil bisa Pergi bantu Palestina

Jenderal TNI Agus Subiyanto baru-baru ini mengungkapkan bahwa masyarakat sipil Indonesia bisa berperan membantu Palestina…

18 hours ago

OPM Bakar Supir Taksi di Paniai

Pada tanggal 11 Juni 2024, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang terkait dengan Organisasi Papua Merdeka…

20 hours ago

Cina Berikan Dana untuk Pegawai Turun Berat Badan

Sebuah perusahaan teknologi di China, Insta360, telah meluncurkan program unik untuk mendorong karyawannya menjaga berat…

22 hours ago