Categories: Nasional

Jangan Sia-siakan, Manfaatkan Keberadaan Bendungan untuk 4 Hal Ini

Bendungan Kuwil Kawangkoan di Kabupaten Minahasa Utara, Sulawesi Utara, baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kamis, 19 Januari 2023.

Keberadaan bendungan ini diharapkan dapat mereduksi banjir sehingga banjir besar yang terjadi di Kota Manado pada 2014 silam tidak terulang kembali.

“Ini bendungan Kuwil Kawangkoan kita harapkan bisa menghilangkan atau mengurangi banjir utamanya yang ada di Manado, sehingga kejadian yang pernah terjadi di tahun 2014 silam tidak terulang lagi,” ujar Presiden dalam keterangan persnya usai meresmikan bendungan tersebut.

Presiden Jokowi juga mengatakan, selain mereduksi banjir, bendungan Kuwil juga akan menambah pasokan air baku bagi Provinsi Sulawesi Utara khususnya Kota Manado, Kota Bitung, dan Kabupaten Minahasa Utara.

Bendungan ini juga berfungsi sebagai pembangkit listrik tenaga mikrohidro serta untuk mengairi sawah-sawah yang ada di sekitar bendungan.

“Ini juga sebagai pembangkit listrik mikrohidro. Saya kira fungsi itu juga sangat baik bisa menghasilkan energi hijau dari Waduk Kuwil Kawangkoan. Dan yang keempat, juga bisa dipakai untuk mengairi sawah-sawah yang ada di sini,” jelasnya.

Selain bendungan Kuwil Kawangkoan, Presiden Jokowi menambahkan bahwa pemerintah juga tengah membangun Bendungan Lolak di Kabupaten Bolaang Mongondow yang ditargetkan selesai pada tahun 2023 ini,

“Nanti bulan Maret atau April akan selesai lagi satu bendungan, yaitu Bendungan Lolak,” ujar Presiden.

Keberadaan bendungan-bendungan ini menurut Presiden Jokowi dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar, mulai dari irigasi, pembangkit listrik, mereduksi banjir, hingga menambah pasokan air baku.

“Semakin banyak bendungan semakin baik, karena air tidak dibiarkan masuk ke laut tetapi ditampung untuk keperluan kita semuanya,” ujarnya. *

Editor: Addinda Zen

Junita Ariani

Recent Posts

Menuju Pilkada Serentak 2024

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 di Indonesia dihadapkan pada sejumlah tantangan signifikan yang dapat…

1 hour ago

Gen Z dan Kepedulian Terhadap Lingkungan

Generasi Z merupakan kelompok yang semakin peduli terhadap isu-isu lingkungan dan keberlanjutan, termasuk dalam industri…

3 hours ago

Jenderal TNI: Masyarakat Sipil bisa Pergi bantu Palestina

Jenderal TNI Agus Subiyanto baru-baru ini mengungkapkan bahwa masyarakat sipil Indonesia bisa berperan membantu Palestina…

3 hours ago

OPM Bakar Supir Taksi di Paniai

Pada tanggal 11 Juni 2024, Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang terkait dengan Organisasi Papua Merdeka…

5 hours ago

Cina Berikan Dana untuk Pegawai Turun Berat Badan

Sebuah perusahaan teknologi di China, Insta360, telah meluncurkan program unik untuk mendorong karyawannya menjaga berat…

7 hours ago

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

9 hours ago