Nasional

Jimly Asshidiqie Ajak Anak Muda Peduli Isu Lingkungan

Pakar hukum tata negara, Jimly Asshidiqie mengajak anak muda untuk memberikan perhatian terhadap isu lingkungan hidup. Hal itu disampaikan saat menjadi narasumber pada acara Executive Education Program For Young Political Leader Angkatan ke 11, Selasa (14/3/2023) di Airlangga Classroom, DPP Partai Golkar. Pada acara itu, Jimly memberi materi tentang Konstitusi Hijau dan Konstitusi Biru Indonesia.

Di awal, Jimly mengajak anak muda untuk memahami konstitusi secara menyeluruh. Menurutnya, yang menjadi perhatian dalam konstitusi kita bukan hanya tanah dan air, tetapi juga udara.

“Saya harapkan anda sebagai pemimpin muda, bisa menangkap spirit konstitusi kita dengan utuh,” kata Jimly.

Jimly yang merupakan Ketua Mahkamah Konstitusi pertama (2003–2008) juga menegaskan bahwa salah satu ciri negara modern adalah negara yang menerapkan kebijakan green policy. Oleh karena itu, ia meminta agar isu ini juga menjadi perhatian para politisi. Ia juga mengingatkan kerentanan wilayah Indonesia terhadap bencana.

“Tidak alasan bagi kita untuk tidak memberi perhatian green policy. Itu harus dimulai dari politisi,” lanjutnya.

“Semua negara yang mempunyai undang-undang tentang lingkungan hidup sejak tahun 80an, Undang-undang lingkungan selalu kalah dengan undang-undang investasi. Di lapangan selalu bertabrakan,” tambah Jimly.

“Kita harus memahami alam kita ini sangat ringkih. Maka jangan sembarangan, tiap tahun bakar hutan. Alam tempat kita hidup ini ringkih. Tidak ada alasan bagi kita untuk tidak memperhatikan isu lingkungan hidup demi anak cucu kita. Indonesia ini wilayah yang sangat rentan,” ujarnya.

 

Editor: Addinda Zen

addindazen@esensi.tv

 

Addinda Zen

Recent Posts

Meski Banyak Uang, Orang Kaya tetap punya Hutang

Meskipun memiliki banyak uang, orang kaya seringkali juga memiliki utang. Fenomena ini sebenarnya cukup umum…

2 mins ago

Persiapan Menyambut Idul Adha: Panduan bagi Umat Muslim

Idul Adha adalah salah satu hari besar dalam Islam yang penuh dengan makna dan keberkahan.…

12 hours ago

Sambut Idul Adha. Persiapkan Kurban Terbaik-mu!

Salah satu ibadah utama pada Idul Adha adalah menyembelih hewan kurban. Tentu saja menjadi hewan…

14 hours ago

Survei: 50% Pasangan yang Berpisah, Kembali Bersama

Studi terbaru mengungkapkan bahwa 50% pasangan yang berpisah akhirnya memutuskan untuk kembali bersama. Temuan ini…

14 hours ago

UGM Ajak Kampus Lain Kolaborasi Tangani Sampah di DIY

Universitas Gadjah Mada (UGM) mengajak kampus-kampus lain di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) untuk berkolaborasi menangani…

15 hours ago

Request Polri Tambahan Dana Rp. 60,64T

Polri telah mengajukan tambahan anggaran sebesar Rp 60,64 triliun untuk tahun 2025. Permintaan ini disampaikan…

16 hours ago